icon-category Travel

5 Fakta Unik Tentang Malang

Bagikan :

Malang adalah sebuah kota yang tidak hanya indah dan nyaman untuk dijadikan tempat tinggal, namun ada beberapa fakta menarik tentang Malang yang membuat Anda mungkin akan memutuskan untuk mengunjungi dan berlibur ke Malang.

(Baca juga Artikel: Fakta Menarik Tentang Hari Nyepi di Bali)

 

Kota Pelajar

Ternyata kota Jogja memiliki pesaing sebagai kota pelajar, Malang yang memiliki banyak institusi pendidikan pun juga termasuk salah satunya. Ada universitas Brawijaya, Unoversitas Negeri Malang dan Universitas Muhammadiyah Malang yang menjadi dambaan para pelajar.

 

Klub Sepak Bola dan Supporter Setia

Anda pernah mendengar nama Aremania? Kalau belum pernah, mari berkenalan. Aremania adalah pendukung salah satu tim sepak bola yang tenar, jumlah anggotanya yang sangat besar dan dari seluruh kalangan membuat Aremania selalu menjadi sorotan karena kehebohannya.

 

Julukan Switzerland van Java

Negara Switzerland dikenal dengan deretan pegunungan yang indah dengan pemandangan yang spektakuler. Malang pun demikian, deretan pegunungan yang banyak membuat pemandangan kota Malang menjadi demikian cantik.

 

(Baca juga Artikel: 5 Fakta Paling Menarik Tentang Stonehenge)

 

Deretan Pegunungan dan Pantai Indah

Malang memang dekat dengan beberapa pegunungan dan dataran tinggi seperti gunung Kawi, Bromo dan lainnya. Namun, sebagian wilayah Malang, berhadapan langsung dengan Samudera Hindia, maka banyak sekali pantai-pantai indah di daerah selatan yang bisa Anda kunjungi, seperti Goa Cina, Balekambang, Tiga Warna, Sendangbiru dan banyak lagi.

 

Dialek Bolak-balik Kata

Apa itu dialek bolak balik kata? Mungkin Anda akan mendengar kata-kata seperti “Kera Ngalam” dan “Oskab” diucapkan kepada sesama warga Malang ketika turun ke jalanan Malang. “Kera Ngalam” artinya Arek Malang yang berarti orang Malang, dan “Oskab” artinya bakso. Dialek ini disebut “Boso Walikan” yang sebenarnya dari bahasa Jawa yang kata-katanya dibalik-balikan.

 

(Baca juga Artikel: Negara Bebas Visa untuk Wisata Bulan Ramadan)

 

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : malang jawa timur wisata 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini