Sponsored
Home
/
Automotive

Dikendarai Setnov, Seperti Apa Keamanan di Toyota Fortuner?

Dikendarai Setnov, Seperti Apa Keamanan di Toyota Fortuner?
Preview
Susetyo Prihadi17 November 2017
Bagikan :

Setya Novanto mengalami kecelakaan. Mobil Toyota Fortuner 2.5 G AT keluaran tahun 2012 dengan nomor polisi B 1732 ZLO itu menabrak tiang listrik.

Seperti diungkap sejumlah media, Setya Novanto harus menjalani sejumlah perawatan di Rumah Sakit Medika Permata Hijau.

Terlepas dari seberapa parah kecelakaan tersebut terjadi, menarik rasanya menilik fitur keamanan yang ada di mobil tersebut.

Apalagi selama ini Toyota memiliki reputasi sebagai yang terbaik dalam keamanan dan keamanan penumpang yang duduk di kendaraan mereka.

Seperti dikutip UZone.id dari Times of India, fitur keamanan terkini dari Toyota biasanya ditemukan di mobil premium mereka.

Preview

Di Fortuner 2012 ini sebenarnya tidak ada jauh berbeda dengan sistem keamanan yang ada di keluaran 2016.

Sebanyak 7 kantong udara telah dipasangkan di mobil ini, yang akan segera mengembang bila kecelakaan terjadi.

Selain itu mobil juga dilengkapi dengan anti-lock braking system (ABS) dengan EBD atau distribusi rem elektronik apabila ada kejadian buruk terjadi.

Mobil Fortuner biasanya juga dilengkapi dengan hill-start assist control (HAC), vehicle stability control (VSC), emergency stop signal (ESS), downhill assist control (DAC), trailer sway control (TSC), Active traction control (A-TRC).

Firtu HAC sendiri adalah suatu fitur yang berfungsi mencegah mobil melorot mundur saat start di tanjakan. Jadi saat berada di tanjakan dan tuas gigi di posisi maju, maka saat kaki berpindah pedal dari pedal rem, sistem ini secara otomatis menahan mobil agar tidak mundur.

Durasi waktu pengereman otomatis yang diberikan sekitar 5 detik sehingga ada waktu jeda untuk memindahkan kaki dari pedal rem ke gas. Jadi pengemudi bisa menjalankan mobil lebih tenang. Saat HAC aktif lampu rem menyala agar pengemudi mobil dibelakang waspada.

Fitur keselamatan lainnya adalah Active Traction Control (A-TRC). Fitur ini juga umum dijumpai pada mobil off road dimana fungsi dari fitur ini adalah untuk membantu jika pada kondisi jalan tertentu (medan berpasir, medan berlumpur) salah satu roda berputar namun tidak menggerakan kendaraan maka fungsi pengereman akan otomatis menghentikan roda tersebut dan kekuatan pendorong akan mendistribusikan ke roda yang tersisa. 

Kabin ini dilengkapi dengan layar infotainment yang berfungsi ganda seperti sensor kamera belakangr, jok depan dengan pretensioner dan force limiter juga dilengkapi dengan kursi WIL (pengurangan cedera whiplash).

populerRelated Article