Home
/
News

Fenomena Unik, Pohon Cemara Tumbuh Terbalik di Dalam Danau

Fenomena Unik, Pohon Cemara Tumbuh Terbalik di Dalam Danau
Ardita Mustafa04 January 2019
Bagikan :

Hijaunya pepohonan cemara di pinggir danau berair jernih menjadi panorama yang menyegarkan. Tapi bagaimana dengan hutan yang tumbuh di dalam air? Jawabannya ada di Pegunungan Tian Shan, Kazakhstan.

Di Pegunungan Tian Shan ada Danau Kaindy yang menyajikan pemandangan hutan di dalam air. Bukan cuma tumbuh, namun pepohonan cemara di sana juga tumbuh secara terbalik.

Dikutip dari Travel and Leisure pada Jumat (4/1), fenomena alam ini terjadi akibat gempa bumi pada tahun 1911.

Ketika itu pepohonan cemara yang tumbuh di sekitar Danau Kaindy tenggelam bersama air. Pepohonan ini lama terendam dalam air sehingga seakan membatu.

Dari keterangan Badan Pariwisata Almaty, dedaunan di pepohonan itu masih tampak seperti sediakala.

Kemungkinan besar rendaman air dingin dalam danau air tawar ini "mengawetkan" pepohonan yang terendam terbalik ini.

Turis dipersilakan menyicipi air danau yang jernih dan segar, namun dilarang meninggalkan limbah di pinggir dan di dalam danau.

Preview
Pepohonan cemara yang "tumbuh terbalik" di dalam Danau Kaindy. (istock/Yerbolat Shadrakhov)


Penampakan air dalam danau ini memang mengundang siapapun untuk menceburkan diri, karena jika terpapar sinar matahari warnanya jadi hijau kebiruan.

Warna yang cantik ini didapatkan dari berbagai mineral yang terkandung di dasar danau.

Danau sedalam 3,9 meter ini terletak sekitar 14 kilometer dari Danau Kolsai, salah satu danau yang juga menjadi objek wisata populer di Kazakhstan.

Waktu terbaik untuk berkunjung ke danau ini ialah pada akhir musim semi hingga awal musim gugur.

[Gambas:Instagram]

Berita Terkait

populerRelated Article