icon-category Sport

Ibrahimovic: Saya Lahir Tua dan Akan Mati Muda

  • 10 Apr 2017 WIB
Bagikan :

Penyerang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic (35), belum merasa lelah bermain meski usianya sudah 35 tahun. Penyerang asal Swedia tersebut justru menilai bahwa dia semakin muda seiring bertambahnya usia.

Ibrahimovic mencetak satu gol saat Man United mengempaskan Sunderland 3-0 dalam laga Premier League di Stadium of Light, Minggu (9/4/2017).

Gol tersebut menggenapkan catatan gol Ibra menjadi 27 gol untuk Man United sejak bergabung dengan klub tersebut pada awal musim 2016-2017.

Tidak kurang dari 17 dari keseluruhan golnya terjadi di Premier League. Total, Ibra sudah mencetak 250 gol selama lima tahun terakhir atau sejak dia menginjak usia ke-30.

Ibra pun menyamakan dirinya dengan karakter Benjamin Button yang diperankan oleh Brad Pitt dalam film The Curious Case of Benjamin Button tahun 2008.

Dalam film besutan David Fincher tersebut, Benjamin Button adalah sosok laki-laki yang terlahir tua dan justru bertambah muda setiap hari.

"Saya tidak bisa berlari secepat 10-15 tahun lalu. Namun, dengan bertambahnya umur, saya lebih berpengalaman, lebih cerdas, dan tidak menghabiskan energi untuk hal-hal tidak penting. Saya merasa seperti Benjamin Button; lahir tua dan akan mati muda," tutur Ibra.

Baca Juga:

Sosok yang pernah memperkuat Barcelona dan Juventus tersebut juga mengatakan bahwa latihan yang tekun dan kepercayaan diri membantunya menjalani karier sejak 2001.

"Saya selalu berlatih keras, menjaga fokus dan percaya dengan kemampuan saya. Saya selalu menikmati setiap pertandingan tanpa merasa cemas," tutur Ibra.

Gol Ibra membantu Man United meraih tiga poin dan menjaga tempat mereka di posisi kelima klasemen Liga Inggris.

Ibra optimistis kalau Setan Merah bisa menembus empat besar dan bermain di Liga Champions musim depan.

"Tiga poin hari ini sangat penting. Namun, kami harus tetap fokus dan yakin bisa menutup musim di empat besar. Man United selalu optimistis dan akan melakukan segalanya untuk masuk ke empat besar. Mungkin kami tidak selalu memulai pertandingan dengan meyakinkan, tetapi pada akhirnya kami bangkit dan menjadi tim yang lebih baik," ucap Ibra.  

© Juara

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini