Sponsored
Home
/
Entertainment

Kenalan dengan Loudi, Idola K-Pop Pertama dari Indonesia

Kenalan dengan Loudi, Idola K-Pop Pertama dari Indonesia
Preview
Caroline Pramantie23 September 2017
Bagikan :

Baru-baru ini, nama Loudi marak dibacarakan oleh para penggemar k-pop di Indonesia. Ya, Loudi yang dulunya dikenal dengan nama Edward Wen adalah orang Indonesia yang pertama kali berhasil menembus industri hiburan di Korea Selatan.

Loudi adalah pria berdarah China dan Korea yang lahir dan tumbuh besar di Indonesia, tepatnya di Yogyakarta. Laki-laki kelahiran 13 April 1996 ini pun pindah ke Korea Selatan di tahun 2014 dan terjun ke dunia fashion. Di Indonesia sendiri, Loudi adalah seorang ulzzang--sosok yang populer di media sosial. 

Nama Loudi sendiri ia dapat saat ia bergabung dengan BG Entertainment, agensi hiburan yang membesarkan namanya. Sebelumnya, ia diberi nama Jihoon oleh agensinya hingga akhirnya, nama Loudi digunakan karena lebih 'menjual'. Ia pun bergabung dengan 14U, boy band yang beranggotakan 14 orang termasuk Loudi.

Mereka adalah BS, Esol, Dohyuk, Hero, Gohyeon, Doyool, Woojoo, Rio, Luha, Sejin, Hyungwoong, Eunjae, Gyeongtae, dan Loudi.

14U sendiri dibagi menjadi 2 sub-unit, yakni Xplosive dan Lucky. BS, Esol, Loudi, Dohyuk, Hero, Gohyeon, dan Doyool bergabung di Xplosive, sedangkan Woojoo, Rio, Luha, Sejin, Hyungwoong, Eunjae, dan Gyeongtae berada di Lucky.

Loudi sendiri adalah seorang penggemar SHINee dan Walt Disney. Ia juga bisa berbahasa Inggris dan Jepang.

Hingga saat ini, 14U sudah melakukan debutnya lewat lagu 'VVV' pada akhir Juli lalu. Namun, masih belum secara resmi. Yuk, simak di sini videonya!?

Tags:
populerRelated Article