icon-category Travel

Loop Arema wahana baru bagi anak muda Kota Malang

  • 09 Dec 2017 WIB
Bagikan :

Loop Arema yang dibangun Telkomsel di kawasan Taman Singha Merjosari Kota Malang menjadi wahana baru untuk menyalurkan hobi bagi warga setempat, khususnya para pemuda di wilayah itu.

Wakil Wali Kota Malang Sutiaji di Malang, Sabtu, mengatakan Kota Malang memiliki visi sebagai kota bermartabat sehingga harus mampu mengoptimalkan potensi diri masing-masing. Visi itu tidak akan bisa tercapai kalau tidak ada kanalisasi dari semua elemen.

"Kami mengapresiasi Telkomsel yang membangun Loop Arema sebagai wadah bagi pemuda yang ingin menyalurkan hobi dan bakatnya, sehingga mereka tidak memanfaatkan area lain yang tidak sesuai peruntukannya," kata Sutiaji dalam sambutan peresmian wahana baru Loop Arena di Taman Singha Merjosari, Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu.

Ia mengemukakan wahana baru dan Taman Singha tersebut bisa untuk mengembangkan kreativitas anak-anak muda dan masyarakat Kota Malang pada umumnya. Oleh karena itu, wahana yang sudah tersedia untuk mewadahi hobi anak-anak muda itu harus dijaga an menjadi tanggung jawab bersama.

Aset yang sudah dibangun Telkomsel dan menjadi fasilitas publik yang cukup lengkap tersebut, katanya, harus diawasi dan dijaga bersama dari oknum-oknum yang ingin merusak.

"Seluruh lapisan masyarakat harus ikut menjaga dan ikut bertanggung jawab terhadap keasrian dan kebersihan aset dari Telkomsel ini," ucapnya.

Loop Arena yang dibangun Telkomsel tersebut, dilengkapi beragam fasilitas yang bisa dimanfaatkan masyarakat, di antaranya lapangan basket 3 on 3, skate park dan BMX, area graffiti, doidle, dance, dan masih banyak lagi, bahkan ada area untuk gym.

Sementara itu, Vice President Sales and Marketing Telkomsel Area Jawa Bali Ericson Sibagariang menambahkan selain di Kota Malang, Loop Arena juga hadir di sembilan kota di Indonesia yang diresmikan secara bersamaan, yakni Medan, Serang, Pekanbaru, Lampung, Bogor, Cirebon, Semarang, Balikpapan, dan Manado.

"Arena ini bisa dimanfaatkan oleh semua kalangan masyarakat, terutama anak muda. Arena ini juga bisa sebagai lokasi adu kreativitas bagi anak-anak muda, bahkan harapan kami bisa menghasilkan sesuatu yang positif," ujarnya.

Ericson mengemukakan pembangunan Loop Arena di Taman Singha tersebut menghabiskan biaya sekitar Rp800 juta dari dana Corporate Social Responsibility (CSR) Telkomsel dengan segmentasinya generasi muda atau istilahnya sekarang kids zaman now.

Menyinggung lokasi yang menjadi bidikan baru untuk dibangun Loop Arena berikutnya, Ericson mengatakan yang terpenting bagaimana menjaga aset yang sudah ada dulu.

"Bagaimana menjaga aset ini dulu, baru kami survei lagi, kota mana atau lokasi mana lagi yang cocok dan anak-anak mudanya kreatif," katanya.

Di Kota Malang, selain Loop Arena di area Taman Singha, ada dua lokasi yang juga menyediakan wadah untuk pengembangan kreativitas anak-anak muda di wilayah itu, yakni di Alun-alun Kota Malang dan di Taman Mojolangu.

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Loop Arema 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini