Sponsored
Home
/
Technology

Nokia 8 Hadir dengan Snapdragon 835 dan Kamera Ganda Berlensa Carl Zeiss

Nokia 8 Hadir dengan Snapdragon 835 dan Kamera Ganda Berlensa Carl Zeiss
Preview
Yossie Dwi Prananto19 August 2017
Bagikan :

Nokia di bawah HMD Global akhirnya secara resmi meluncurkan Nokia 8. Seperti yang sudah ramai dibicarakan di dunia maya sebelumnya, smartphone yang mengadopsi OS Android 7.1 Nougat murni ini menawarkan spesifikasi kelas atas.

Performa gahar

Tak tanggung-tanggung, Nokia 8 dibekali dengan SoC kelas premium terbaru andalan Qualcomm, yakni Snapdragon 835. Tidak hanya menjanjikan performa super kencang, chipset ini memiliki banyak teknologi canggih yang menarik. (Untuk lebih jelasnya tentang Snapdragon 835, klik tautan berikut ini)

Smartphone ini juga cocok untuk yang gemar multitasking. Nokia memberikan opsi kapasitas RAM antara 4 GB atau 6 GB. Media penyimpanannya juga lega, 64 GB dan 128 GB. Untuk urusan daya, Nokia 8 mengandalkan baterai 3090 mAh lengkap dengan dukungan Quick Charge 3.0 untuk proses charging yang cepat.

Nokia 8 menggunakan layar IPS 5,3 inci dengan resolusi QHD dan tingkat kecerahan hingga 700 nits. Layar tersebut dilapisi perlindungan dari Gorilla Glass 5, serta menggunakan bodi yang terbuat dari aluminium. Secara desain, Nokia 8 tampil lumayan tipis dengan ketebalan 7.9 mm.

Kamera ganda dengan lensa Carl Zeiss

Tidak hanya memiliki hardware pendukung performa yang mumpuni, Nokia 8 menjadikan sektor fotografi sebagai salah satu nilai jual utamanya. Ini dibuktikan dengan kehadiran kamera ganda yang terdiri dari dua kamera 13 megapixel.

Satu kamera menggunakan sensor warna, sementara yang satunya adalah monochrome. Yang menarik, Nokia 9 menggunakan lensa Carl Zeiss dengan aperture f/2.0 untuk menjanjikan tangkapan gambar yang bagus. Selain itu, kamera ini juga didukung Optical Image Stabilization (OIS) serta laser autofocus dan LED flash.

Untuk merekam video, kamera Nokia 8 mampu mengabadikan momen dengan resolusi 4K. Bahkan, Nokia juga membenamkan OZO audio, teknologi yang memungkinkan perekaman surround sound, alias 360 derajat dari segala arah.

Nokia 8 rencananya akan dijual ke pasaran mulai September 2017 mendatang dengan pilihan warna Polished Blue, Tempered Blue, Steel, dan Polished Copper. Harganya mulai dari 600 euro atau sekitar 9,5 juta rupiah.

Artikel Nokia 8 Hadir dengan Snapdragon 835 dan Kamera Ganda Berlensa Carl Zeiss pertama kali terbit di YANGCANGGIH.COM.

Preview

populerRelated Article