icon-category Music

Pacha Festival 2017 Siap Hangatkan Bali

  • 20 Jul 2017 WIB
Bagikan :

Kabar gembira untuk party goers, karena pada 18 Agustus mendatang Pacha akan meluncurkan edisi pertama Pacha Festival di Anantara Resort, Seminyak, Bali.

Deretan Disc jockey (DJ) internasional seperti Steve Angello, Fedde Le Grand, Roger Sanchez, Leroy Styles, Patrix Johnson, Danny Wade, Justin Strikes, Moski Love, dan James Sullivan akan mengisi ajang Pacha Festival Bali 2017.

Sementara dari Tanah Air ada Dipha Barus dan JYAP yang siap menggetarkan Pacha Festival Bali 2017.

Pacha Festival sudah terselenggara selama 50 tahun di Spanyol. Lalu, lima tahun terakhir festival ini sukses menggoyang Amsterdam, Belanda, dan hadir di Tokyo pada 2016.

"Pacha Festival Bali ini suatu acara dance music festival yang kami bawa dari Ibiza, Spanyol, ke Bali. Ini pertama kali di Southeast Asia dilaksanakan," jelas Chairri Ibrahim selaku promotor sekaligus General Manager Maxima Entertainmet dalam jumpa pers Pacha Festival di Brewekz, Senayan City, Jakarta (20/17).

Pacha Festival yang aslinya digelar di Ibiza itu mengusung house dance music dan pesta tropis. Namun, untuk di Bali nanti, pihak promotor akan menghadirkan kombinasi aliran dance music.

Pemilihan Bali sebagai lokasi festival adalah keputusan dari penyelenggara Pacha Festival sendiri.

"Kami akan mencoba membawa ambience Ibiza sebagai tempat penggemar dance music ke Bali. Pacha di Ibiza itu sudah 50 tahun, jadi pengalaman itu yang kami bawa ke Bali," tambah Chairri Ibrahim.

Akan ada dua panggung dalam Pacha Festival Bali 2017. Dipha Barus dan JYAP akan memanaskan lantai dansa dari panggung utama yang berlokasi di pinggir pantai. Sedangkan, panggung kedua nantinya berada di rooftop.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini