icon-category Technology

Rudiantara Dorong Apple Masukkan Aplikasi Lokal di iPhone

  • 08 Dec 2017 WIB
Bagikan :

Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara berharap Apple akan memasukkan aplikasi lokal untuk iPhone yang dijual di Indonesia. Aplikasi lokal yang dimaksud adalah aplikasi yang dibuat oleh pusat riset Apple di Serpong, Tangerang.

"Kami berharap nanti (aplikasi yang dibuat di R&D Apple) embeded terhadap iPhone yang dijual di Indonesia. Kalau ngga kayak gitu buat apa?" terang Rudiantara saat ditemui usai acara NextIcorn yang digelar di gedung Kemkominfo, Jakarta, Jumat (8/12).

Lebih lanjut, menurutnya aplikasi ini diharapkan sudah bisa dimasukkan dalam iPhone mulai tahun depan.

"Sekarang kan baru rekrutmen [...]mungkin baru akan ada tahun depan," tuturnya.

Sebelumnya, Apple telah membuat kesepakatan dengan pemerintah untuk membangun pusat penelitian dan pengembangan. Pembangunan pusat riset ini dilaksanakan untuk memenuhi unsur TKDN (tingkat kandungan dalam negeri) yang ditetapkan pemerintah.

Pemenuhan TKDN penting agar pemanufaktur bisa menjual produknya di Indonesia. Kementerian Perindustrian lantas membuat dua skema TKDN. Skema 100 persen hardware dan 100 persen software.

Apple sendiri memenuhi syarat TKDN menggunakan skema software. Skema software ini hanya boleh diterapkan pada ponsel dengan harga diatas Rp8 juta. Ketentuan lain, aplikasi yang dimasukkan tak bisa 'asal comot'. Tapi pemanufaktur harus punya andil dalam pembuatan aplikasi tersebut.

Berita Terkait

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : iPhone X 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini