icon-category Technology

Selamat Hari Kartini Jadi Topik Teratas

  • 21 Apr 2017 WIB
Bagikan :

Media sosial (Medsos) kerap dijadikan tempat mengekspresikan perasaan penggunanya. Pada perayaan Hari Kartini yang jatuh pada hari ini, Jumat (21/4/2017), para netizen merayakan perjuangan RA Kartini untuk membangkitkan perempuan Indonesia.

Dalam pantuan Suara.com, di berbagi linimasa media sosial, ucapan selamat Hari Kartini cukup mendominasi. Umumnya, ucapan selamat mereka disertai dengan harapan agar perempuan Indonesia dapat lebih maju.

Di Twitter misalnya, ucapan selamat Hari Kartini menduduki posisi teratas untuk topik terpopuler hari ini. Tercatat, cuitan ucapan selamat hampir menyentuh angka 50 ribu.

Di laman Google, topik Kartini juga turut mendominasi. Dikutip dari laman Google Trends, topik Hari Kartini telah menghasilkan lebih dari 20 ribu pencarian. Hal ini menunjukkan antusiasme besar netizen mengenai perjuangan Kartini.

"Selamat Hari Kartini. Untuk para Kartini Indonesia yang tidak pernah lelah berjuang demi kesetaraan. Ada film Kartini di bioskop," ujar @Joe_Taslim.

"Hari Kartini selalu mengingatkan saya tentang perjalanan dan perjuangan untuk mimpi saya yang masih jauh & panjang. selamat!" ujar @debbbypermata.

Tak hanya dari kalangan netizen, para petinggi negara juga turut mengucapkan selamat Hari Kartini di Twitter. Dari mulai Presiden hingga Menteri yang turut memberikan ucapan selamat.

"Selamat Hari Kartini. Majulah kaum perempuan Indonesia untuk kemajuan Indonesia," ujar Presiden Joko Widodo di Twitter pribadi miliknya.

"Selamat Hari Kartini semua wanita Indonesia. Terus berkarya, bahagia, gembira menuju Indonesia Raya, Kartini telah memulai, Kita melanjutkan!" seru Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

 

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Kartini Media Sosial 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini