icon-category News

Truk bantuan untuk pengungsi Rohingya terguling di Bangladesh, sembilan tewas

  • 21 Sep 2017 WIB
Bagikan :

Sebuah truk pembawa bantuan untuk pengungsi Rohingya tergelincir dari jalan berbukit di Bangladesh dan terjun ke sawah pada Kamis, menewaskan sembilan orang dan melukai 10 lagi, kata polisi dan pekerja bantuan.

Kecelakaan tersebut terjadi di distrik dekat perbatasan Myanmar, tempat pengungsi tiba sejak akhir bulan lalu untuk menghindari serangan militer Myanmar terhadap pemberontak, yang digambarkan Perserikatan Bangsa-Bangsa sebagai pembersihan suku.

"Enam meninggal di tempat, sementara tiga orang meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit," kata pejabat tinggi kelompok bantuan Bulan Sabit Merah, AKM Jahangir, seperti diwartakan Reuters.

Dia menambahkan bahwa beberapa yang terluka berada dalam keadaan gawat.

Korban tewas dan terluka adalah buruh, yang berada di dalam truk itu untuk membantu menyalurkan bantuan tersebut.

Sekitar 422 ribu pengungsi dari Myanmar telah lari ke Bangladesh sejak 25 Agustus, ketika serangan militan Rohingya di pos keamanan memicu serangan balasan oleh militer Myanmar.

Myanmar, yang sebagain besar warganya beragama Buddha menolak dikatakan melakukan pembersihan suku, dengan mengatakan bahwa pasukan keamanannya menangani "teroris" Rohingya.

(Uu.KR-DVI)

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : rohingya 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini