icon-category Digilife

Facebook Aktifkan Fitur Safety Check untuk Banjir Jakarta

  • 02 Jan 2020 WIB
Bagikan :

Ilustrasi. (Foto: Freepik)

Uzone.id - Fitur Safety Check atau Pemeriksaan Keamanan di Facebook aktif setelah DKI Jakarta dan wilayah sekitarnya banjir. Berdasarkan pantauan Uzone.id, fitur tersebut aktif pada Kamis (2/1) sekitar pukul 08.00 WIB.

Fitur ini hadir dalam notifikasi di Facebook. Ketika diklik, notifikasi tersebut mengarah ke sebuah laman yang memungkinkan pengguna melaporkan kondisi saat banjir melalui dua pilihan link: aman atau tidak terdampak.

Baca juga: BTS Indosat Kena Imbas Banjir Jakarta

Ada pula keterangan lebih lanjut mengenai banjir di DKI Jakarta. Dalam laman tersebut, Facebook menulis, "Berbagai sumber melaporkan bahwa hujan deras menyebabkan banjir di beberapa area di Jakarta. Tidak ada laporan korban luka atau jumlah rumah yang terdampak banjir."

Lebih lanjut, Facebook menulis, "Area yang terdampak banjir meliputi Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Gedong, Jakarta Timur, Kelapa Molek, Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara, Jalan Bambu Kuning di Cengkareng Barat, dan Jakarta Barat."

"Sejumlah rumah di Perumahan Jatimulya, Kelurahan Jatimulya, Kecamatan Tambun rusak," imbuh Facebook.

Baca juga: Pantau Banjir di DKI Jakarta Lewat Aplikasi Ini

Di bawah informasi tersebut, terdapat linimasa yang berisi laporan, baik berupa tulisan, foto, maupun video soal banjir dari berbagai pengguna Facebook.

Sebagai informasi, fitur Safety Check telah diluncurkan pada 16 Oktober 2014.

Di momen peluncuran tersebut, Mark Zuckerberg, pendiri Facebook, lewat akun Facebook resminya mengatakan, "Safety Check adalah cara kami membantu komunitas kami selama bencana alam dan memberi Anda cara yang mudah dan sederhana untuk mengatakan bahwa Anda aman dan memeriksa semua teman dan keluarga Anda di satu tempat."

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini