Home/3 Langkah Agar Stamina Terjaga di Bulan Puasa

3 Langkah Agar Stamina Terjaga di Bulan Puasa

Birgitta Ajeng20 May 2019

bagikan :

Banner

Ilustrasi. (Foto: Pixabay)

Uzone.id - Ramadan bukan jadi alasan untuk bermalas-malasan dalam beraktivitas. Namun, jangan sampai kamu melakukan kegiatan yang terlalu padat dan sedikit memenuhi nutrisi saat berpuasa. Kalau kamu tetap melakukan itu, tubuh lebih rentan terserang penyakit ketika berpuasa.

Menurut dr. Dara Ayuningtyas, Head of Medical and Training ZAP Clinic, ada beberapa cara yang bisa ditempuh untuk tetap menjaga stamina di bulan Ramadan.

Baca juga: Kuliner Wajib Coba Kalau Kamu Liburan ke Banten

Tetap berolahraga

Jangan menjadikan puasa sebagai alasan untuk tidak olahraga. Aktivitas fisik justru dapat membantu mengubah cadangan lemak menjadi energi, sehingga membantu mengurangi rasa lesu dan kantuk.

Hindari olahraga dengan intensitas tinggi, sebaliknya pilih olahraga seperti kardio ringan atau latihan beban. Agar energi yang terbakar dapat langsung diganti, lakukan olahraga setengah atau satu jam sebelum berbuka puasa.

Baca juga: Kenapa Ada Banyak Banget Vending Machines di Jepang?

Konsumsi lemak baik

Mengonsumsi lemak bukan pantangan. Namun pastikan lemak yang masuk ke tubuh adalah lemak baik yang dapat membantu menstabilkan hormon leptin alias pengendali rasa lapar.

Lemak baik seperti omega tiga banyak terkandung pada minyak ikan, kacang-kacangan, atau virgin coconut oil.

Baca juga: Teluk Maya, Lokasi Syuting Film “The Beach” Resmi Ditutup Hingga 2021

Konsumsi atau injeksi vitamin

Ketika asupan nutrisi dan vitamin yang masuk ke tubuh terbatas, kamu perlu memikirkan alternatif penambah stamina, agar pekerjaan dan ibadah tetap berjalan lancar.

Nah, konsumsi atau injeksi vitamin umum dilakukan masyarakat di kota besar untuk menambah stamina dan daya tahan tubuh. Perawatan ini dapat menghilangkan keluhan pegal-pegal, flu, atau kondisi tubuh yang kurang sehat.

Dengan kandungan vitamin dalam tubuh yang cukup, energi untuk menjalani ibadah puasa dapat lebih maksimal.

Tags:

logo uzone

Connect with us

Copyright © 2023 Uzone.id All right reserved