Sponsored
Home
/
Lifestyle

8 Mitos tentang Bra

8 Mitos tentang Bra
Preview
Republika27 June 2016
Bagikan :
Preview
| June 27, 2016 11:00 am

Banyak mitos mengenai bra yang mungkin Anda dengar ketika remaja dan masih Anda percayai hingga sekarang. Padahal sebenarnya mitos-mitos tersebut belum jelas kebenarannya. Berikut ini ialah mitos mengenai bra yang telah terbukti tidak benar.

Tidur dengan Bra Membuat Payudara Kencang

Dua tahun lalu, aktris Halle Berry mengungkapkan bahwa ia selalu tidur dengan mengenakan bra sejak berusia 16 tahun. Meski bentuk payudara Berry membuat iri banyak wanita, akan tetapi bentuk tersebut sebenarnya tidak berhubungan dengan kebiasaan Berry tidur dengan mengenakan bra.

Ahli bedah payudara sekaligus associate professor of surgery dari NYU Langone Medical Center, Dr. Amber A. Guth, mengatakan bahwa tidak ada bukti ilmiah bahwa kebiasaan mengenakan bra atau tidak mengenakan bra membuat perubahan pada bentuk payudara. Guth mengatakan payudara mengendur biasanya disebabkan oleh kehamilan, melahirkan dan juga menyusui bayi serta gravitasi.

Menggunakan Bra Dapat Mengendurkan Payudara

Beberapa mitos mengatakan bahwa penggunaan bra dapat mengendurkan payudara. Para peneliti Prancis pada 2011 lalu bahkan mengklaim bahwa penggunaan bra memang dapat mengendurkan payudara pasalnya bra mencegah jaringan otot pada payudara untuk terbentuk.

Terhadap mitos tersebut, Guth juga angkat bicara. Guth mengatakan payudara sebenarnya tidak memilii otot, hanya kulit, lemak dan ligamen. Oleh karena itu, menggunakan atau tidak menggunakan bra pada dasarnya tidak akan mengubah fakta bahwa pengenduran payudara pasti akan terjadi sebagai proses alami.

Bra Dapat Menyebabkan Kanker
Mitos ini bermula pada 1995 lalu ketika sepasang suami dan istri antropolog mendis mengklaim bahwa penggunaan bra yang ketat mencegah kelenjar getah bening untuk bergrak sehingga racun penyebab kanker terperangkap di dalam tubuh. Mitos ini pada dasarnya sudah terbukti salah menurut American Cancer Society. Sayangnya, mitos ini tetap beredar luas di internet.

Guth menjelaskan kelenjar getah bening mengalir mulai dari bagian pinggir payudara menuju puting. Setelahnya kelenjar getah bening mengalir ke bagian ketiak. Oleh karena itu, Guth mengatakan proses tersebut tidak akan terhenti oleh pengenaan bra karena proses tersebut terjadi jauh di posisi pengikat bra. Penelitian lain juga tidak menemukan adanya bukti signifikan mengenai hubungan bra dan kanker payudara.

Tidak Boleh Mencuci Bra Terlalu Sering

Agar bra tetap awet, ada mitos yang mengatakan jangan sering mencuci bra. Padahal kain akan rusak ketika secara terus menerus terkena kotoran dan minyak dari tubuh. Oleh karena itu, untuk menjaga agar bra tetap awet ialah dengan selalu mencuci bra setiap usai dikenakan.

Jangan Mencuci Bra Dalam Mesin Cuci

Mitos yang satu ini tidak begitu salah. Pasalnya, bra memang akan lebih cepat rusak ketika dicuci menggunakan mesin. Oleh karena itu, jika ingin bra tetap awet, mencuci dengan tangan merupakan solusi terbaik. Akan tetapi, jika Anda memiliki kebiasaan untuk sering mengganti bra lama dengan yang baru, tidak ada salahnya mencuci bra dengan mesin.

Bra Bisa Digunakan Selamanya
Biasanya orang menganggap selama bra masih muat, berarti masih bisa dipakai. Kenyataannya, bra sebaiknya hanya dikenakan maksimal satu tahun jika sering digunakan. Jika bra jarang digunakan, maka bra tersebut bisa bertahan hingga tiga tahun. Selain itu, bra yang sudah menunjukkan kerusakan seperti melar hingga kawat melengkung juga patut untuk segera diganti.

Ukuran Bra untuk Setiap Merek Sama

Jika bra dari Victoria's Secret menunjukkan bahwa ukuran Anda 34C, bukan berarti ukuran bra Anda di berbagai merek lainnya juga sama. Pasalnya, setiap merek bra menggunakan model sungguhan sebagai tolak ukur untuk membuat ukuran bra yang mereka produksi. Oleh karena itu, tidak ada konsistensi yang pasti terhadap ukuran bra dari merek produsen yang berbeda.

Bra Harus Dikaitkan Pada Kawat Terakhir

Pengait bra tidak harus dikaitkan pada kawat di bagian terluar. Sebaliknya, lebih direkomendasikan bagi Anda untuk memilih bra yang nyaman dipakai ketika pengaitnya dikaitkan pada jajaran kawat pengait bagian tengah. Dengan begitu, ketika Anda sedang dalam masa menstruasi, Anda bisa mengendurkan kaitan bra ke bagian terluar kaitan kawat bra. Kemudian, ketika bra menjadi sedikit melar, Anda bisa mengaitkan bra pada jajaran kaitan kawat paling pertama, dilansir dari Foxnews

BERITA TERKAIT




populerRelated Article