Menebak Jadwal Rilis iPhone 8 dan Harganya

pada 7 tahun lalu - by

Ponsel pintar generasi terbaru Apple, iPhone 8, direncanakan bakal dirilis pada September 2017. Namun, seorang analis mengungkapkan jadwal perilisan iPhone baru itu bakal molor.

Brian White, analis dari perusahaan riset Brian White, mengatakan prediksi itu saat berbicara di depan para investor yang merupakan klien perusahaannya.

White menjelaskan alasan penundaan perilisan itu karena Apple masih memiliki masalah pada teknologi penginderaan 3D.

"Itu adalah teknologi yang memungkinkan kamera depan bisa mengenali wajah pemilik ponsel untuk membuka kunci ponsel," kata White, dilansir Phone Arena, Senin (10/4).

White menambahkan, iPhone 8 bakal menggunakan layar OLED. Itu diketahui dari dokumen Apple yang memesan panel OLED kepada Samsung. Dan Apple bakal beralih dari layar LCD ke OLED untuk iPhone 8 dan seterusnya.

"Meski jadwal rilis iPhone 8 molor, tapi Apple tetap akan membuka keran pemesanan pada September 2017. Yang pasti iPhone 8 sudah tersedia sebelum musim liburan tahun 2017," ungkap White.

Lalu berapa harga iPhone 8?

Melansir GSM Arena, analis bernama Steven Milunovich dari perusahaan UBS --yang terkenal sebagai penebak harga ponsel-- mengungkapkan harga iPhone 8 tidak semahal yang ramai diberitakan.

Milunovich meyakini harga iPhone 8 masih terjangkau. Menurutnya Apple bakal membanderol iPhone 8 direntang harga 850 dolar AS atau setara Rp11,3 juta. Itu untuk iPhone 8 yang berkapasitas memori 64 GB.

iPhone 8 Bukan Ponsel Terbaru Apple, Tapi Namanya...
Samsung: Fingerprint Sudah Kuno!
Meski Patah Kaki, Bocah Ini Tetap Semangat Kawal Rizieq
Bantah Selewengkan Dana Bansos, Ini Penjelasan Mpok Sylvi
Fatwa Dikriminalisasi, MUI Seperti Akan Dilenyapkan?
Yuk, Tengok Pembuatan Baju Besi untuk Pengawal Paus
Kilas Perjalanan Pilkada Pasangan Agus Yudhoyono - Sylviana Murni
Yuk, Tengok 'Cantiknya' Amsterdam saat Musim Gugur
Potret Ajang Penghargaan 'Grammy Awards 2017'
Duka Tuk Sang Raja Pemersatu, Pecinta Fotografi dan Musik Jazz
Ratusan Kios Pasar Senen Terbakar, Pedagang Terpukul
Pelatihan Saksi Ahok-Djarot Diwarnai Kericuhan
Keren ! Dubai Punya Taksi Drone
Ajaib! Koran Ini dapat Tumbuh jadi Pohon
Cintya 'Bomber' Hijabers yang Tak Lagi 'Cemen'

#Jakarta
#iPhone 8
#iPhone Edition
#Apple