4 Fitur yang Bakal Muncul di iPhone 7

pada 8 tahun lalu - by


Rumor seputar iPhone 7 —yang diduga juga sebagai iPhone 6SE— masih menghiasi laman depan media teknologi global.

Laporan terbaru dari Bloomberg menyebut bahwa Apple menempuh taktik penjualan iPhone yang berbeda tahun ini.

Jurnalis Bloomberg Mark Gurman mengungkap bahwa ponsel terbaru besutan Apple itu akan memiliki desain yang mirip dengan iPhone 6 dan 6S.

Semakin terkuak bahwa Apple benar-benar menghindari perubahan estetika besar pada iPhone hingga tahun depan--saat iPhone merayakan ulang tahun ke-10.

Gurman juga melaporkan, bahwa iPhone teranyar resmi meninggalkan jack headphone, seperti yang dimuat di berita-berita sebelumnya.

Hal ini guna mendorong pengguna untuk lebih mengoptimalkan penggunaan Bluetooth untuk mendengarkan musik dan telepon.

Selain itu, iPhone terbaru nanti akan mengalami peningkatan performa kamera, sehingga tidak terlalu ketinggalan dibandingkan rival terdekatnya, Samsung Galaxy S.

Kabarnya, Apple menyiapkan kemampuan dual-camera untuk menghasilkan gambar yang lebih cerah dan detail—mengombinasi dua jepretan gambar menjadi satu frame dari dua sensor terpisah.

Terakhir, Bloomberg melaporkan bahwa iPhone mendatang akan memiliki tombol Home yang mirip dengan Force Touch pada trackpad MacBook.

Alih-alih memakai tombol klik fisik, tombol yang baru akan menimbulkan getaran kecil pada permukaan trackpad.

Belum jelas apa alasan Apple menanggalkan tombol Home yang legendaris itu, namun (katanya) tombol baru ini lebih hemat ruang dan terlihat lebih simpel pada tampak muka.

Apakah iPhone mendatang tetap dinamakan iPhone 7? Atau iPhone 6 SE? Atau kamu punya tebakan nama yang lain?