Beda Nasib, Livina Diskon Puluhan Juta, Xpander Pede Tanpa Diskon

18 November 2019 - by

Foto: Bagja - Uzone.id

Uzone.id - Mitsubishi Xpander dan Nissan Livina sejatinya adalah sebuah mobil kembar. Tapi sebagaimana semua yang kembar-kembar, nasibnya kadang gak melulu juga kembar.

Seperti Mitsubishi yang terus mendulang penjualan dari Xpander, sementara Nissan meski terbilang cukup baik, tapi masih ngos-ngosan dengan Livina-nya.

Advertising
Advertising

Begitu juga dengan strategi pemasaran tiap-tiap merek tersebut, sama sekali berbeda, termasuk dalam hal penawaran diskon.

VIDEO 5 Pertimbangan Sebelum Beli Xpander Cross:

Sampai sekarang, Mitsubishi masih pede gak memberikan potongan diskon untuk Xpander. Kalaupun ada, itu hanya satu-dua tenaga penjual yang memberikan potongan harga Xpander, itu pun gak banyak.

Berbeda dengan tenaga penjual diler Nissan yang jelang akhir tahun ini, mulai jor-joran memberikan diskon untuk low MPV kembarannya Xpander itu.

“New Livina diskon Rp20 juta untuk NIK 2019, kami juga memberikan bunga nol persen untuk pembelian kredit dengan tenor satu tahun,” ujar salah satu tenaga penjual diler Nissan.

Untuk harga resminya sendiri, Mitsubishi membanderol Xpander dengan banderol mulai dari Rp210,3 juta sampai Rp265,1 juta. Sedangkan Nissan menjual Livina dijual dengan banderol mulai dari Rp205,3 juta sampai Rp269,1 juta.

VIDEO Review Xpander Cross First Impression: