Nadworc 2016 Siap Digelar

pada 8 tahun lalu - by

NaDworC adalah sebuah program pelatihan dan lomba tari berbasis ballet yang terbuka bagi peserta dari seluruh Indonesia dengan berbagai kelompok usia.

 

Lomba tari terbagi dalam 2 kelompok; Solo dan Group, dengan teknik ballet klasik dan non-ballet klasik

 

NaDWorC diselenggarakan olah Ikatan Pengajar dan Pelatih Ballet ( IPPB), yang beranggotakan 14 sekolah ballet di Jakarta. Kegiatan ini juga didukung oleh Ballet.id sebagai organisasi yang bertujuan untuk memajukan ballet di Indonesia.

 

Apa perbedaan NaDWorc dengan ajang kompetisi tari lainnya?

 

Untuk kelompok usia 14 tahun ke atas, dengan bimbingan Guru tamu yang memiliki reputasi internasional, para peserta akan diberi pelatihan untuk menajamkan ketrampilan secara teknik, memperluas wawasan, dan juga pendetilan tarian wajib lomba.

 

Berbeda dengan kompetisi tari khususnya ballet lainnya yang mewajibkan peserta untuk membawakan tarian repertoire yang sudah baku , pada kegiatan lomba NaDWorC, khususnya bagi para peserta usia 14 tahun ke atas akan membawakan Tarian Wajib yang dikoreografikan khusus oleh IPPB sebagai penyelenggara, dan juga Tarian Pilihan yang dikoreografikan oleh para peserta.

 

Selain memotivasi para penari berbakat Indonesia untuk berkompetisi secara sehat, dengan adanya pelatihan para peserta akan mendapatkan kesempatan untuk melatih ketrampilan teknik secara umum, melatih tarian wajib lomba secara detil, memperluas wawasan dengan mempelajari teknik tari Jazz sebagai penguat, serta mengasah kreatifitas peserta dengan membuat koreografi Tarian Pilihan ( Solo) dan grup.