NetMarbel Siap Luncurkan Game RPG Stone Age Begins

23 September 2016 - by

NetMarbel Perusahaan mobile game asal Korea Selatan yang tengah berkembang pesat di Asia menggelar acara Stone Age Begins Media Showcase pada 22 September 2016 di Ice Palace, Lotte Shopping Avenue Jakarta Selatan.

Dalam acara ini NetMarbel meluncurkan video trailer Game Stone Age Begins yang akan dirilis serentak di Asia pada tanggal 28 September 2016. Acara ini dihadiri oleh para petinggi perusahaan Doh Woong Kim Direktur Net Marbel, Jee Yeon Yoo Direktur Departemen Bisnis, Sang Hoon Nam Kepala Divisi Game Net Marbel Indonesia.

acara Stone Age Begins Media Showcase

Semenjak adanya game Pokemon saat ini game binatang peliharaan semakin populer, semua orang diseluruh dunia ingin memiliki bintang peliharaan. Stone Age Begins sangat yakin bisa menghibur para penggemar games binatang peliharaan, ujar Doh Woong Kim saat berbicara di depan media.

Stone Age Begins merupakan games mobile turn-based RPG terbaru dari Netmarble yang menawarkan keseruan dari mengoleksi dan mengembangkan karakter dinosaurus. Game ini memiliki aspek strategi dari turn-based RPG di mana karakter dalam game disajikan dengan model 3D berkualitas tinggi dan skill yang unik. Selain itu, Stone Age Begins juga dilengkapi dengan beragam konten yang menggabungkan kolaborasi dan kompetisi, mulai dari Real-time Party, Special Dungeon hingga Guild Raid.

Di Korea sendiri, game ini telah menduduki posisi teratas kategori terlaris di App Store selama delapan jam dan Google Play selama enam hari berturut-turut sejak tanggal peluncurannya, 29 Juni 2016. Hingga saat ini Stone Age Begins masih terlihat memiliki kepopuleran yang cukup tinggi dikalangan pemain Korea.

Stone Age mulai dikembangkang sejak tahun 1999 dalam bentuk game PC, butuh waktu 5 tahun untuk mempersiapkan Stone Age Begins untuk bisa bersaing dengan game yang ada. Mengandalakan ratusan karakter dinosaurus di jaman batu yang lucu-lucu Stone Age Begins berharap bisa mendapatkan tempat di hati masyarakat Indonesia.