Perempuan Berhijab Ikut Bertarung di Freestyle Soccer TAFISA

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising


Ada pemandangan menarik dalam penyelenggaraan cabangfreestyle soccerdi pekan olahraga kreasi TAFISA Games 2016, Jumat (7/10/2016). Di tengah himpitan para peserta lelaki, muncul seorang wanita.

Sosok tersebut bernama Khoirunisa. Ia menjadi satu-satunya peserta wanita dalam lomba yang dilaksanakan di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.

Nisa, begitu ia dipanggil, lantas mencuri perhatian juri dan peserta. Ditambah lagi, dara berusia 20 tahun itu mengenakan hijab.

Hijab dan status sebagai peserta wanita satu-satunya tak membuat nyali Nisa ciut.

"Kalau soal kemampuan, saya cukup percaya diri. Saya sudah latihan cukup lama," kata Nisa.

Minat Nisa kepada duniafreestyle soccerdimulai pada 2014. Berangkat dari kecintaannya terhadap sepak bola, wanita asal Lampung itu gabung dengan komunitas Gegoh Gawoh Freestyle Soccer.

Nisah semakin yakin untuk menyelami dunia olah kulit bulat setelah menyaksikan aksi atlet dari Iran, Hosna Mirhadi.

"Saya mainfreestyle soccerkarena di kota saya belum ada wanita yang ikut. Ditambah lagi, saya terinspirasi dengan aksi atlet dari Iran," ucap Nisa.

Ada satu harapan yang ingin Nisa capai suatu saat nanti, yaitu menjadi pendorong lahirnya pemainfreestyle soccerwanita di Indonesia.

"Saya berharap bisa menginspirasi wanita lain agar mainfreestyle soccer," tutur Nisa.

Ajangfreestyle soccerdigelar di Pantai Carnaval ABC Mall, Taman Impian Jaya Ancol pada 7-8 Oktober.