Ultah ke-13, Ini Pencapaian Tokopedia Selama 1 Tahun ke Belakang

19 August 2022 - by

Uzone.id - Bersamaan dengan HUT RI ke-77 pada 17 Agustus 2022, salah satu startup terbesar di Indonesia, Tokopedia juga merayakan ulang tahun ke-13.

Dalam acara perayaan ulang tahun ke-13, Tokopedia membagikan apa saja yang telah mereka lakukan selama satu tahun ke belakang. Salah satunya, Tokopedia mencatat lebih dari 865 juta produk sudah bisa dinikmati masyarakat di 99 persen kecamatan di Indonesia.

Advertising
Advertising

Ini artinya, Tokopedia sudah hampir menyentuh seluruh daerah di Indonesia, termasuk pulau dan kota kecil. Bahkan, selama satu tahun ke belakang (Agustus 2021-Agustus 2022), wilayah yang mengalami peningkatan penjual paling tinggi pun adalah daerah-daerah di Sumatera, Sulawesi dan lainnya, diantaranya adalah Pasangkayu, Pakpak Bharat, Banggai Kepulauan, Teluk Bintuni dan Kepulauan Anambas.

Baca juga: Bangga! Jokowi Sebut Indonesia Punya 2 Decacorn dan 9 Unicorn

Daerah dengan peningkatan pembeli paling tinggi adalah Asmat, Halmahera, Takalar, Jeneponto dan Bantaeng (rata-rata peningkatan 3,5 kali lipat. 

Daerah dengan peningkatan jumlah transaksi paling tinggi juga didominasi oleh wilayah timur indonesia, yaitu Jayawijaya, Konawe Utara, Waropen, Paniai dan Pegunungan Bintang (rata-rata peningkatan 9 kali lipat).

Membahas soal satu persen yang masih belum tersentuh, Tokopedia mengaku kendala-kendala ini berasal dari infrastruktur, logistik, jaringan listrik dan lainnya.

Sementara itu, lewat inovasi dan inisiatif yang dilakukan selama satu tahun ke belakang, Tokopedia mengungkapkan kalau inovasi yang mereka lakukan mendapat feedback yang cukup baik.

Baca juga: Sejak Pandemi Gojek Gelontorkan Rp1 Triliun, Buat Apa Aja?

Bahkan inisiatif Hyperlocal beserta inovasi di dalamnya seperti Kumpulan Toko Pilihan (KTP), Mitra Tokopedia, Tokopedia NOW!, Dilayani Tokopedia dan Digitalisasi Pasar Tradisional banyak digunakan oleh penjual dan mengalami peningkatan hingga berkali lipat. 

Ada juga fitur untuk mempermudah pengguna dalam memenuhi kebutuhannya, yaitu Dark Mode untuk penggunaan aplikasi yang lebih hemat daya, Shared Shopping, dan juga Voice Over yang dapat mempermudah pengguna difabel saat menggunakan aplikasi.

Sementara itu, dalam acara perayaan Tokopedia ke-13, Kamis, (18/08), Herman Widjaja selaku CTO Tokopedia mengatakan kalau di usia yang ke-13 ini, Tokopedia sebagai “perusahaan teknologi Indonesia sekaligus bagian dari Grup GoTo, terus berupaya menciptakan super ecosystem yang bisa mempermudah masyarakat memulai dan menemukan apa pun ‘13ersama Tokopedia’, demi mendorong pemulihan ekonomi nasional.”

Tokopedia juga mencatat bahwa perkembangan UMKM terus meningkat di platform mereka, selama 3 tahun, UMKM yang bergabung ke Tokopedia terhitung sebanyak 7 juta UMKM.