icon-category Gadget

Apple Dikabarkan Lagi Produksi Chip A15 Bionic

  • 28 May 2021 WIB
Bagikan :

Foto: GSM Arena

Uzone.id - Pemasok silicon seluler Apple, TSMC, dilaporkan telah memulai produksi chipset A15 yang akan digunakan dalam rangkaian iPhone 13 mendatang.

Jika kabar ini benar, maka ponsel terbaru di jajaran iPhone ini akan dirilis sesuai dengan jadwal yang beredar ke publik.

Laporan terbaru DigiTimes yang dikutip dari Techradar, (27/05) mengatakan jika permintaan chipset A15 Bionic akan lebih besar dibandingkan A14 yang ada pada iPhone 12. Hal ini menunjukkan jika Apple mengharapkan iPhone terbarunya laku keras di pasaran.

Baca juga: Mobil Modern yang Makin Bucin sama Chip

Apabila chipset A15 sudah mulai diproduksi, maka iPhone 13 bisa dirilis pada waktu yang sering Apple jadwalkan pada ponsel-ponsel andalan mereka, yaitu bulan September.

Untuk desainnya sendiri dilihat dari render-nya, iPhone 13 memiliki desain yang sangat mirip dengan sisi datar iPhone 12.

Render terbaru juga menunjukkan adanya kamera belakang yang mirip dengan pendahulunya namun dalam versi yang lebih besar. iPhone 13 Pro juga diperkirakan memiliki kecepatan refresh sebesar 120Hz pada layarnya.


Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini