icon-category Gadget

Apple Tambah Investasi Rp639 Miliar untuk Pengembangan Gorilla Glass

  • 11 May 2021 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Apple telah menambahkan invetasinya ke pengembang Gorilla Glass, Corning Incoporated, sebesar USD45 juta atau setara Rp639 miliar. Suntikan tambahan dana ini dilakukan untuk membuat pengembang menciptakan layar smartphone yang lebih kuat lagi.

Perusahaan Tim Cook mengumumkan hal ini yang dipublikasikan di Apple Newsroom. Suntikan dana segar ke Corning ini merupakan salah satu invetasi terbaik Apple sejak memperkenalkan iPhone. Sampai saat ini Corning Gorilla Glass telah disematkan tak hanya di iPhone tapi juga di Apple Watch dan iPad.

Dilansir melalui Apple Newsroom, 11 Mei 2021, Apple sejatinya telah memberikan banyak dana ke Corning sejak empat tahun lalu. Dengan tambahan USD45 juta menjadikan total investasi Apple di Corning mencapai USD450 juta. Dengan investasi Apple ini, sampai sekarang Corning telah memiliki lebih dari 1000 pekerja.

Investasi ini juga membantu memfasilitasi penelitian dan pengembangan teknologi layar kaca yang kekinian, bernama Ceramic Shield. Ini merupakan bahan kaca baru yang lebih tangguh daripada kaca ponsel pintar mana pun. Ceramic Shield sudah diadopsi di perangkat iPhone 12.

Ceramic Shield dibuat dengan kristal nano-keramik yang lebih keras dari kebanyakan logam. Dengan mengontrol jenis kristal yang digunakan, Corning mampu membuat formula yang memaksimalkan ketangguhan sambil tetap jernih secara optik.

Menurut Apple, Ceramic Shield merupakan kaca smartphone terkuat yang pernah ada. Performanya membuat iPhone 12 memeiliki kekuatan empat kali lebih kuat menahan benturan saat jatuh, dibandingkan iPhone generasi sebelumnya.

Diketahui, Corning merupakan mitra yang sudah lama bekerja sama dengan Apple. Sejatinya, Corning telah memiliki teknologi layar kuat itu sejak 1960 namun mereka tak menemukan pasar yang cocok. Sampai akhirnya pada tahun 2000, pendiri Apple Steve Jobs menemukan potensi kaca itu untuk membuat iPhone lebih keren dan tangguh.

Benar saja, iPhone menjadi andalan para penggunanya karena memang tahan banting. Sejak saat itu, Apple pun memutuskan untuk menggunakan Corning di Apple Watch dan iPad.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini