icon-category Auto

Bikin Lampu Mitsubishi Xpander Lebih Terang? Gampang Banget!

  • 24 Nov 2019 WIB
Bagikan :

Foto: Tomi - Uzone.id

Uzone.id - Modifikasi ringan banyak dilakukan para pemilik mobil yang kurang puas dengan tawaran pabrikan. Sektor penerangan misalnya, entah karena jenisnya, atau memang secara fungsi dianggap kurang terang.

Seperti keluhan beberapa pemilik Mitsubishi Xpander yang lampu utamanya belum menggunakan LED, dan masih bohlam. Selain itu, sorotannya dianggap kurang terang sehingga harus diupgrade.

Tapi upgrade sektor penerangan gampang-gampang susah, kalau sembarangan, bisa bikin aki cepat soak, reflektor meleleh sampai yang paling fatal, menyebabkan kebakaran karena korsleting.

VIDEO Review dan Nyoba Motor Listrik Lokal, Gesits:

Tapi sekarang, para pemilik Xpander yang mau lampunya jadi lebih terang, gampang banget caranya dan bisa dilakukan di bengkel resmi Mitsubishi.

Mitsubishi menawarkan bolham khusus yang dijual sebagai aksesori tambahan, yang memiliki intensitas cahaya yang diklaim lebih terang.

“Berdasarkan permintaan konsumen mengenai lampu dengan tingkat keterangan yang lebih tinggi. Kami meluncurkan bolham dengan tingkat keterangan yang lebih tinggi,” ujar Head of Product Development, Body and Paint Strategy Section PT MMKSI, Jaka Saputra.

Bolham tersebut bernama cool blue advance halogen dengan spesifikasi temperatur warna 5.000 kelvin. Pencahayaan yang dihasilkan bolham tersebut tidak terlalu putih, namun agak kebiruan.

Tingkat keterangan bertambah hingga 50 persen, dan produk itu sudah tersedia di jaringan diler MMKSI.

“Lampu H4 itu 12 volt, dan pemasangannya tinggal plug and play, aman untuk reflektornya (enggak bikin kusam karena watt yang terlalu tinggi),” tutupnya.

VIDEO Review Xpander Cross First Impression:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini