icon-category Auto

Dua Skutik Keren yang akan Meluncur di IMOS 2016

  • 01 Nov 2016 WIB
Bagikan :

alt-img

Gelaran pameran sepeda motor dua tahunan, Indonesia Motorcycles Show (IMOS) 2016 akan segera hadir, Rabu (2/11/2016) di JCC Senayan Jakarta. Acara yang diselenggarakan oleh Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) ini menghadirkan produk-produk terbaru dari merek yang berada di bawah naungannya.

Model skutik jadi salah satu yang akan menghiasi lantai pameran IMOS 2016. Pasar sepeda motor transmisi otomatis ini jadi yang terlaris di Indonesia dengan angka 3,4 juta unit hingga September 2016.

Sebelum menyambangi pameran sepeda motor tersebut, ada baiknya simak produk skutik apa saja yang akan hadir di IMOS 2016 tersebut.

TVS

Berita Terkait:

alt-img

TVS Entorq konsepmotoinfo.in

Produsen asal negeri Bollywood ini jadi salah satu merek yang hadir di IMOS 2016. TVS dengan bangga membawa skutik konsep mereka bernama Entorq. Skutik ini sebelumnya sudah diperkenalkan di ajang Delhi Auto Show 2016.

Entorq hadir dengan desain skutik besar khas Eropa ditambah sentuhan sporty khas TVS. Hadir dengan mesin 210 cc, Entorq akan menjadi rujukan desain skutik TVS di masa depan.

“Entorq ini masih akan digodok dari sisi desain dan materialnya. Inilah skutik masa depan dari TVS yang hadir sporty sesuai dengan DNA TVS,” ucap Rio Aditya Putra, Corporate Communication TVS beberapa waktu lalu.

Yamaha

alt-img

Tampangnya mirip siluet dari NVX yang meluncur di Vietnam.iwanbanaran.com

Pabrikan dengan logo garpu tala ini memang menegaskan tahun 2016 sebagai tahunnya skutik. Di ajang IMOS 2016 ini, Yamaha akan menghadirkan NVX atau Aerox dengan mesin 150 cc yang telah diperkenalkan di Sepang, akhir pekan lalu. Skutik ini hadir dengan desain sporty dan akan mengisi pasar skutik 150 cc.

Selain itu Yamaha akan memperkenalkan model terbaru dari jajaran skutik Mio M3 125. Mio terbaru ini akan hadir dengan teknologi Start Stop System (SSS) yang memungkinkan konsumsi bahan bakar yang lebih irit.

“Akan ada tiga sampai empat model yang akan diperkenalkan. Tunggu saja, biar jadi kejutan,” ucap Mohammad Masykur, Assistant GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturer (YIMM).

IMOS 2016 akan berlangsung hingga Minggu (6/10/2016). Berbagai promo, acara seputar roda dua akan menjadi menu utama pameran ini.

Penulis: Setyo Adi Nugroho

Editor: Azwar Ferdian
Copyright Kompas.com

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini