Home
/
Film

Film Rasuk Syuting di Hutan, Denira Wiraguna Jalan 1 Km Menuju Toilet

Film Rasuk Syuting di Hutan, Denira Wiraguna Jalan 1 Km Menuju Toilet

Tomy Tresnady07 June 2018
Bagikan :

Uzone.id - Bagi kalian yang suka akting Denira Wiraguna dengan genre film berbeda, bisa saksikan film Rasuk produksi MD Pictures dan Dee Company.

Sebelumnya, Denira dikenal dengan perannya di sinetron dan FTV. Untuk di film sendiri, dia sempat muncul di film Dubsmash, Maju Kena Mundur Kena Returns, Dear Nathan, dan Teman Tapi Menikah.

Kalian yang sudah nonton 'Teman Tapi Menikah', itu lho, Denira berperan sebagai pacarnya Ditto Percussion. Tapi mereka putus gara-gara Ditto cintanya cuma sama Ayudia Bing Slamet.

Artis muda berparas cantik ini akhirnya debut juga di film horor. Kata dia, prosesnya mendadak karena beberapa hari sebelum mulai syuting, dia dihubungi MD. Keterlibatannya di sini juga bisa dibilang istimewa karena Denira tak perlu casting atau tes screen.

“Tapi aku sudah dikasih tahu sinopsis dan lawan mainnya Shandy Aulia dan Miller. Aku baca sinopsisnya dan beli novelnya aku suka. Kenapa gak aku coba? lawan mainnya juga kak Shandy bisa sharing-sharing bisa dibantu dan ada mas Ubay juga yang udah aku kenal,” kata Denira

Preview

Bintang yang lahir pada 18 tahun yang lalu ini juga ternyata penakut lho gaes. Makanya, saat akting dirinya mudah mengeluarkan ekspresi takut hantu.

Total, para pemain syuting 14 hari dan Cuma 2 hari syuting di rumah. Sedangkan jatah 10 harinya mereka syuting di hutan di kawasan Karacak Valley, Garut, dan Cikole, Lembang, Bandung.

Syuting perdana di Karacak Valley bikin Denira kaget karena belum pernah mengalami syuting di lokasi yang sulit dijangkau dengan kendaraan biasa.

“Itu nanjak dan belok-beloknya itu gak kelihatan. Dan itu tanah. Jadi pas  first time kita syuting hujan, kita dikasih mobil buat talent itu Avanza. Gimana buat naik gitu, wah kita jantungan banget rasanya,” kenang Denira.

Karena mobil yang ditumpangi para artis bukan untuk medan off road, ban mobil pun selip sehingga tak bisa diteruskan sampai tujuan. Terpaksa Denira jalan kaki menuju lokasi dengan jalanan menanjak.

Hari pertama, mereka tak bisa syuting karena hujan. Hari kedua pun siangnya hujan, dan baru bisa mengambil gambar sore hari.

“Dan kalau mau ke toilet harus jalan 1 kilometer dan jalannya gelap turun dan gak ada lampu sama sekali. Ya, udah back to nature banget gak ada sinyal. Gak bisa ngapa-ngapain dan di situ waktunya buat boarding time juga”.

Denira Wiraguna berperan sebagai Fransisca Inggrid, perempuan yang girly banget. Selain itu, tokoh Francisca juga seorang broken home sehingga butuh perhatian dari pacar dan juga teman-teman satu gengnya, Puteri Sejagat.

populerRelated Article