icon-category Auto

Garda Oto Siagakan Towing Gratis untuk Evakuasi Mobil Kebanjiran

  • 02 Jan 2020 WIB
Bagikan :

Foto: Garda Oto

Uzone.id - Mobil kalian terjebak banjir atau bahkan terendam? Jangan sok jadi mekanik dan malah memperparah kondisi mobilnya. Evakuasi adalah salah satu solusi paling optimal dalam kondisi seperti ini.

Nah, kalau kebetulan mobil kalian terlindungi asuransi Garda Oto, segera aja kontek call center-nya untuk meminta evakuasi mobil ke bengkel terdekat.

Garda Oto menyiagakan armada Garda Siaga yang siap memberikan layanan evakuasi dengan towing atau gendong mobil kalian ke bengkel tanpa dikenakan biaya.

VIDEO Tes Suspensi Xpander Cross di Jalan Tol Layang Japek II

"Gratis untuk pelanggan Garda Oto," ujar Senior VP Communication dan Service Management Garda Oto, Laurentius Iwan Pranoto.

Namun karena lagi musim banjir seperti beberapa hari ini, maka pelanggan yang belum mendapatkan layanan ini harap bersabar, karena permintaannya lagi tinggi-tingginya.

"Dari data sementara kami, Bekasi emang banyak permintaan evakuasi," tambahnya.

Selain itu, masih ada beberapa lokasi yang belum terjangkau atau sulit ditembus armada Garda Siaga, sehingga proses penjemputan akan memakan waktu lebih lama dari yang seharusnya.

"Kalau yang langsung bisa digendong kita akan lakukan. Akses menuju beberapa lokasi harus dicek dulu apakah memungkinkan saat ini," tutupnya.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini