icon-category Auto

Harga Rp330 Jutaan, All New BR-V with Honda Sensing Justru Paling Laris

  • 12 Jan 2022 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Honda telah resmi meluncurkan All New Honda BR-V atau BR-V generasi ke-2 secara global pada 21 September 2021.

Tak disangka, mobil berdesain Low Sport Utility Vehicle (LSUV) yang dijual mulai Rp270 jutaan ini telah dipesan konsumen sebanyak 3.200 unit. 

PT Honda Prospect Motor (HPM) telah menyerahkan secara simbolis 55 unit BR-V terbaru ini di Senayan Park, Jakarta, pada Sabtu (8/1/2022).

BACA JUGA: Malaikat Penjaga Bernama Honda Sensing

Meskipun ada varian yang dijual di bawah Rp300 juta, namun penjualan tertinggi justru didominasi oleh tipe BR-V with Honda Sensing (varian tertinggi) yang harganya mencapai Rp330 jutaan.

Yusak Billy, Business Innovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM), mengatakan bahwa dari jumlah 3.200 unit yang dipesasn, sebanyak 50 persennya merupakan varian tertinggi.

"(Pembeli BR-V with Honda Sensing) Itu paling banyak di Jakarta,” kata Yusak Billy di sela acara Media Test Drive All New Honda BR-V yang memulai perjalanan dari Senayan Park, Jakarta, dan finish di diler Honda Solo Baru, Solo, Jawa Tengah, Rabu (12/1/2022).

Selanjutnya, kata Yusak Billy, HPM siap mengirim 3.000 unit All New Honda BR-V di bulan Januari dari pabrik ke diler dan kemudian diserahkan kepada konsumen.

Berikut harga untuk setiap varian All New Honda BR-V:

  • BR-V S MT - Rp275.900.000
  • BR-V E MT - Rp289.900.000
  • BR-V E CVT - Rp299.900.000
  • BR-V Prestige CVT - Rp321.900.000
  • BR-V Prestige CVT - with Honda Sensing Rp339.900.000

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini