icon-category Technology

Ini Bahaya Menonton Film Porno di Ponsel Android

  • 02 Feb 2018 WIB
Bagikan :

Kaspersky Lab, perusahaan keamanan siber asal Rusia, mewanti-wanti para pengguna ponsel Android di dunia untuk tidak mengakses konten atau film porno sembarangan. Pasalnya, menurut riset mereka di 2017 lalu, konten porno sering digunakan sebagai umpan para kriminal di dunia maya untuk menyebarkan program jahat atau malware.

Sebuah hasil studi Kaspersky yang dirilis baru-baru ini menemukan bahwa setidaknya 1,2 juta pengguna Android terpapar program jahat alias malware yang disembunyikan dalam film porno selama 2017.

Para peretas, jelas Kaspersky, menggunakan aplikasi porno untuk memancing para pengguna Android dan menanamkan malware dalam ponsel mereka.

Pada tahun lalu, lebih dari sejuta gadget Android yang jadi korban lewat modus ini dan nilai kerugiannya mencapai sekitar 892.000 dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp12,7 miliar.

Sementara melalui Twitter ditemukan sebuah jaringan dari sekitar 90.000 bots yang berfungsi untuk menyebarkan tautan-tautan pornografi, yang akan mengarahkan mereka yang mengklik ke website berisi malware.

Kaspersky menemukan 23 tipe malware berbeda yang dirancang khusus untuk gawai Android dan semuanya mengandalkan konten porno sebagai umpan. Malware-malware itu antara lain ransomware dan Trojan yang mengincar informasi sensitif seperti rekening bank.

Tipe malware Trojan, biasanya bekerja dengan cara mengklik tautan atau iklan tanpa sepengetahuan pengguna ponsel. Dengan cara ini peretas akan memperoleh uang dari iklan yang diklik, bisa menyebabkan baterai cepat habis, dan menghabiskan paket internet korban.

Sementara ransomware biasanya bersembunyi dalam aplikasi porno palsu dan akan mengubah password-password dalam ponsel pengguna. Korban akan diminta memberikan tebusan jika ingin passwordnya dikembalikan.

 

 

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Porno Pornografi 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini