icon-category News

Jenazah BJ Habibie Akan Dibawa ke Rumah Duka, Ini Rute Perjalanannya

  • 11 Sep 2019 WIB
Bagikan :

Presiden ke-3 RI, BJ Habibie meninggal dunia pada usia 83 tahun, Selasa (11/9/2019) pukul 18.05 WIB. Habibie akan diberangkatkan ke rumah duka dari Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat.

Pantauan Suara.com di RSPAD, ambulans sudah disiapkan di Rumah Jenazah Santosa. Ambulans sudah terparkir di depan pintu rumah jenazah.

Peti jenazah berwarna putih dengan motif berwarna emas juga telah dipersiapkan di rumah jenazah. Belum diketahui kapan keberangkatan jenazah Habibie ke rumah duka.

Terlihat beberapa personel kepolisian hilir mudik bersama Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres). Persiapan mengantar keberangkatan jenazah Habibie sedang dilakukan.

Rencananya akan dilakukan iring-iringan mengantar jenazah Habibie sampai ke rumah duka di Jalan Patra Kuningan XIII Blok L15/7 No5, RT6/RW4, Kuningan Timur, Jakarta Selatan.

Berikut rute iring-iringan jenazah Habibie:

Jarak tempuh 7.7 km

Waktu tempuh 26 mnt

  • Jln. Abdul rahman saleh
  • Jln. Prajurit KKO usman harum
  • Jln. Cut mutia
  • Jln. Dr Gssj ratulangi
  • Jln. Hos cokroaminoto
  • Jln. H.R.Rasuna said,
  • Jln. Patra kuningan utara
  • Jln. Taman patra kuningan
  • Jln. Patra XIII
 

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : BJ Habibie 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini