icon-category Telco

Kawat di Masker Dibilang Antena 5G, Teori Konspirasi Apa Lagi Ini?

  • 15 Jul 2020 WIB
Bagikan :

(Ilustrasi: engin akyurt / Unsplash)

Uzone.id -- Era pandemi seperti sekarang mengharuskan masyarakat memakai masker wajah setiap hari, khususnya saat keluar rumah. Entah datangnya dari mana, tapi tiba-tiba muncul teori konspirasi yang mengaitkan masker dengan 5G.

Jika kalian memperhatikan, di bagian atas masker --khususnya masker standar medis-- ada lapisan di dalamnya yang berisi kawat tipis. Mungkin banyak yang menganggap kawat itu untuk membantu membentuk masker di wajah, tapi hal ini berbeda di mata para pembuat teori konspirasi.

Mengutip berbagai sumber, kawat tipis tersebut disebut-sebut antena 5G yang sengaja disembunyikan oleh pemerintah di dalam masker.

Baca juga: Heboh Konspirasi 5G Bisa Tularkan Corona, Ini Tanggapan Smartfren

Mendengarnya saja terasa sangat konyol dan teori konspirasi 5G ini langsung dibantah. Sayangnya, teori macam begini, apalagi teknologi 5G sudah sering menjadi bahan teori-teori sesat di luar sana, sudah terlanjur tersebar di internet.

Barangkali masih ada yang penasaran mengenai kawat masker ini, para ahli mengatakan tujuannya memang dirancang agar membentuk masker lebih baik pada wajah pengguna secara melengkung, pas di sekitar hidung agar lebih ketat dan lebih nyaman dipakai.

Mengutip Ubergizmo, dengan adanya kawat ini yang dapat membentuk masker jadi lebih pas di wajah, maka masker juga semakin mampu mencegah partikel udara seperti bakteri masuk ke wajah dan mulut.

Baca juga: 3 Tantangan Utama untuk Gelar Jaringan 5G di Indonesia

Kalau tidak ada kawat tersebut, bisa jadi penggunaan masker pada wajah menjadi lebih longgar, dan kemungkinan udara kotor dan bakteri hinggap dan masuk ke wajah jadi lebih besar.

Ini bukan teori konspirasi pertama tentang 5G berseliweran di jagat maya.

Sebelumnya, sudah banyak yang mendadak percaya kalau frekuensi 5G dapat menyebabkan penyakit kanker, dan yang terbaru adalah menara BTS 5G dapat menyebarkan virus corona. Hal ini menyebabkan sejumlah warga di beberapa negara membakar menara BTS dengan sengaja.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini