Sponsored
Home
/
Digilife

Keluhan Netizen Soal Larangan Mudik dan Transportasi yang Mendadak Dibuka

Keluhan Netizen Soal Larangan Mudik dan Transportasi yang Mendadak Dibuka
Preview
Hani Nur Fajrina06 May 2020
Bagikan :

(Foto ilustrasi: Alexander Popov / Unsplash)

Uzone.id -- Warga Indonesia memanfaatkan ranah media sosial untuk menumpahkan keluhan, kebingungan, dan kekesalannya terhadap kebijakan pelarangan mudik. Pasalnya, pemerintah melalui Kementerian Perhubungan mengumumkan kalau moda transportasi akan kembali beroperasi pada Kamis, 7 Mei 2020.

Ibaratnya, masyarakat sudah mulai mau legowo untuk menerima kenyataan bahwa kebanyakan di antara mereka tidak akan bisa mudik atau mengunjungi keluarga di luar kota pada momen Idul Fitri, lalu tiba-tiba ada kebijakan bahwa moda transportasi darat, udara, dan laut kembali dibuka dan beroperasi pada 7 Mei ini.

Netizen Tanah Air langsung menyampaikan beberapa opini, keluhan, hingga kelakar mereka terhadap kebijakan ini.

Baca juga: Menhub: Semua Transportasi Dibuka, Mudik Tetap Dilarang

Bahkan kata kunci “Menhub” sempat masuk jajaran Trending Topic Twitter wilayah Indonesia di posisi ke-lima dengan jumlah cuitan lebih dari 13.000 twit pada Rabu (6/5).

Berikut deretan keluhan netizen.

Sekadar diketahui, keputusan untuk membuka moda transportasi ini disampaikan oleh Menhub Budi Karya pada rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi VI DPR, Rabu (6/5).

Moda transportasi sempat ditutup setelah beberapa pemerintah daerah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Menurut Budi Karya, dimungkinkan transportasi dibuka lagi besok. Namun untuk kepentingan khusus, tidak untuk mudik.

Layanan transportasi boleh dimanfaatkan bagi penumpang untuk keperluan bisnis dengan kepentingan mendesak. 

Untuk lebih detail, kata Budi Karya, kebijakan membuka kembali moda transportasi akan diatur dalam beleid turunan dari Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25 Tahun 2020.

populerRelated Article