icon-category Technology

Menjajal Android Pie di Samsung Galaxy Note 9, Apa Aja Ubahannya?

  • 28 Jan 2019 WIB
Bagikan :

Foto: Uzone.id - Bagja

Uzone.id - Samsung menepati janjinya untuk menghadirkan update Android terbarunya, Pie. Nah, buat kalian pengguna Samsung Galaxy Note 9, udah bisa nih di update.

Di paket download-nya, Samsung juga ngasih antarmuka terbaru mereka, One UI. Terus gimana cara updatenya?

Caranya, kalian cukup buka menu seting, terus klik Software Update. Ada pilihan download manual, maka akan muncul notifikasi yang tinggal klik aja.

Baca juga: Daftar Smartphone Samsung yang Kebagian Update Android Pie

Banyak ubahan signifikan yang memudahkan pengguna

alt-img

Nah, kebetulan hape yang gue pakai Samsung Galaxy Note 9, dan pas gue cek ternyata update Android Pie sudah tersedia. Gak pake lama deh..

Dengan koneksi internet yang stabil, butuh waktu kira-kira 30 menit dari pertama download sampai kelar siap dipakai.

Lalu, apa aja ubahan yang gue dapet dari Android Pie dan tampilan antar muka One UI di Samsung Galaxy Note 9?

Navigation gesture yang praktis dan bikin layar lega

alt-img

Bentuk ikon berubah, jadi lebih simpel, kayak Google Pixel, namun yang paling signifikan dan emang udah gue tunggu-tunggu adalah navigation bar yang kini ada opsi gesture. Sebelumnya, kita cuma bisa klik titik kecil sebelah kiri bawah, untuk menyembunyikan, bukan menonaktifkan navigation bar. 

Emang, layar jadi lebih lega, tapi dua kali kerja. Nah, sekarang enggak lagi, karena udah ada pilihan gesture itu. Gue pernah nyoba nikmatnya gesture navigation justru di Xiaomi Redmi Note 5.

Scroling multitasking jadi horizontal

alt-img

Selain ikon, desain search bar juga berubah jadi kayak desain kapsul. Terus scroling multitaskingnya jadi horizontal dari yang tadinya vertikal. Selain itu, dibawahnya ada deretan rekomendasi aplikasi dari yang sering dipakai.

Kemudian, notification bar kalau diturunin sekarang bisa full nutupin layar, gak cuma setengah kayak versi sebelumnya. Tampilan beberapa menu kayak sms, notes, galery, seting, juga berubah dan terlihat lebih bersih.

Ada mode malam alias Night Mode

alt-img

Di bagian seting display, kini juga tersedia opsi mode malam, jadi kalian gak harus pakai theme untuk ngebuat tampilan hape serba hitam. Mode Night ini selain keliatan lebih keren, juga hemat baterai lho, karena panel LED gak perlu nyalain sinar.

Di advance fitur lainnya ada juga opsi mengurangi animasi saat transisi dan buka tutup aplikasi, terasa lebih cepat.

Baterai lebih cerdas dan hemat

alt-img

Di Android Pie ini, baterai hape kalian diklaim lebih hemat lagi, karena udah ada fitur Adaptive Baterai, ini merupakan fitur yang baru ada di Android Pie.

Jadi, sistem AI nya bisa mempelajari pola penggunaan aplikasi, untuk kemudian menyesuaikan konsumsi baterainya.

Juga si AI itu bisa menentukan aplikasi apa aja yang gak akan berjalan di background, ini juga bikin hemat baterai dan hape tetap gesit kerjanya.

Lalu, ada pengaturan otomatis untuk menonaktifkan aplikasi yang udah gak dipakai selama 30 hari.

Tata letak menu kamera berubah

Untuk kamera, sebenernya secara fitur untuk Galaxy Note 9 gak ada yang berubah, kecuali untuk Galaxy S9 dan S9+. Karena kini ada menu Scene Optimizer untuk mengoptimalkan hasil jepretan berdasarkan beberapa kondisi yang bisa dibaca oleh AI.

Tapi tata letak seting dan menunya berubah. Seting jadi ke bagian atas dan pilihan mode kamera jadi ke bagian bawah. Juga ada pilihan menu Bixby Vision dan AR Emoji.

Nah, kira-kira itu ubahan yang gue temuin dan gue rasain setelah Samsung Galaxy Note 9 di update ke Android Pie. Ubahan-ubahan yang menurut gue makin ngebuat penggunanya nyaman dan praktis. Good job Google!

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini