icon-category Digilife

Minecraft Jadi Game Online Teratas Dimanfaatkan Penjahat Online

  • 05 Sep 2021 WIB
Bagikan :

Ilustrasi (Foto: Bermix Studio / Unsplash)

Uzone.id - Minecraft sebagai game online paling populer menempati posisi satu untuk kategori PC dan seluler sebagai game yang paling sering dimanfaatkan untuk menyamarkan distribusi perangkat lunak dan malware berbahaya lainnya, seperti dilaporkan Kaspersky.

Popularitas Minecraft itu bisa dijelaskan oleh fakta bahwa terdapat banyak versi dan segudang mod – modifikasi tambahan yang dapat dipasang di permainan untuk meningkatkan pengalaman bermain game.

Biasanya, mod dibuat oleh pengguna dan bersifat tidak resmi, sehingga memberikan kesempatan penyamaran yang mudah untuk menyelipkan muatan berbahaya atau perangkat lunak yang tidak diinginkan.

BACA JUGA: Siaran Analog Mati pada 2 November 2022, 40 Juta Rumah Tangga Kena Dampak

"Sepanjang Juli 2020 hingga Juni 2021, sebanyak 36.336 file yang disamarkan sebagai Minecraft telah didistribusikan. Mereka telah memengaruhi setidaknya 184.887 pengguna PC dan mengakibatkan 3.010.891 percobaan infeksi, dimana itu hampir setengah dari serangan dan file yang terdeteksi selama periode ini," kata Anton V. Ivanov, peneliti keamanan di Kaspersky.dalam pernyataan yang disampaikan kepada UzoneID.

Sementara itu, sebagian besar file yang didistribusikan dengan kedok game populer adalah pengunduh (downloader) – program yang mampu mengunduh adware dan perangkat lunak lain ke perangkat yang terinfeksi, dalam beberapa kasus, para pengguna PC dan seluler menghadapi ancaman yang jauh lebih serius, termasuk Trojan-stealers yang dirancang untuk mencuri data terkait mata uang kriptto dan data berharga lainnya, Trojan-banking dan bahkan backdoors.

“Kami telah menyaksikan efek yang cukup jelas dari pandemi terkait jumlah ancaman berkedok game populer. Karena semakin banyak orang beralih ke game, semakin banyak pengguna menghadapi ancaman yang disamarkan sebagai game. Dua cara populer untuk menyebarkan ancaman adalah halaman phishing – ada banyak sekali halaman yang menargetkan pengguna platform game yang berbeda, banyak di antaranya sangat sulit dibedakan dari situs asli bagi pengguna biasa," kata Anton.

Dia menambahkan, vektor serangan lainnya adalah situs warez – khususnya, Kaspersky telah melacak kampanye terkoordinasi yang mendistribusikan penetes berbahaya melalui situs tersebut, yang memengaruhi pengguna di 45 negara.

Dengan perkembangan fitur dan mata uang dalam game, ujar Anton, industri game menjadi lebih menarik bagi para pelaku kejahatan siber.

BACA JUGA: China Hapus Nama Aktris Cantik Vicki Zhao di Internet

"Mungkin risiko terburuk mengenai ancaman terkait game adalah hilangnya kredensial akun – baik itu detail login ke akun game atau, lebih buruk lagi, aplikasi perbankan atau cryptocurrency” tambahnya.

Menurutnya, secara keseluruhan tetap berpegang pada toko resmi dan tetap waspada saat melihat konten terkait game sangat penting untuk memperoleh pengalaman yang aman.

Agar tetap aman saat bermain game, pakar Kaspersky punya rekomendasi, di antaranya menggunakan kata sandi yang kuat dan yang unik untuk setiap akun dan hanya mengunduh aplikasi kamu dari toko resmi seperti Apple App Store, Google Play, atau Amazon Appstore.

"Aplikasi dari pasar ini tidak 100% aman, tetapi setidaknya perwakilan platform telah melakukan pemeriksaan dan beberapa sistem penyaringan – karena tidak semua aplikasi bisa masuk ke toko ini," kata Kaspersky.

Selain itu, menghindari pembelian setiap terdapat pop-up iklan yang muncul. Cobalah untuk setidaknya membaca beberapa ulasan sebelum melakukan pembayaran.

"Jika ada sesuatu yang mencurigakan, orang mungkin akan membuat beberapa ulasan buruk di komentar pengguna," katanya.

Kemudian, tidak mengklik tautan apa pun ke situs eksternal dari obrolan game, dan hati-hati memeriksa alamat sumber daya apa pun yang meminta kamu memasukkan nama pengguna dan kata sandi kamu; halaman tersebut mungkin palsu.

Kamu juga perlu menghindari unduhan perangkat lunak bajakan dan konten ilegal lainnya. Bahkan jika kamu diarahkan ke halaman web dari situs web yang sah.

Kaspersky juga melaporkan, lebih dari 5,8 juta serangan oleh malware yang menyamar sebagai game PC populer terdeteksi dan dicegah oleh solusi Kaspersky pada Q3 2020 hingga Q2 2021.

Menurutnya, peningkatan volume ini mungkin terkait dengan pertumbuhan pesat aktivitas game selama pandemi.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini