Sponsored
Home
/
Technology

Nonton Tayangan Olahraga Kini Bisa di Maxstream

Nonton Tayangan Olahraga Kini Bisa di Maxstream
Preview
Susetyo Prihadi19 September 2018
Bagikan :

Uzone.id - Layanan video streaming milik Telkomsel, MaxStream, memperluas pilihan saluran kepada pelanggan dengan menggandeng ONE Championshop (ONE).

Kerjasama ini untuk menghadirkan pertunjukan seni bela diri otentik yang paling menarik dan unik kepada jutaan penggemar olahraga ini di seluruh Asia, terutama di Indonesia.

“Kemitraan ini bertujuan untuk dapat memanfaatkan basis pengguna layanan ONE Championship dan Telkomsel untuk mempromosikan seni bela diri otentik di Asia, terutama di Indonesia,” ujar Chief Financial Officer ONE Championship, Teh Hua Fung, melalui keterangan resminya.

Kemitraan dengan Telkomsel merupakan sebuah bentuk usaha untuk menghadirkan seni bela diri bagi 4 milyar orang di Asia, terutama di Indonesia dimana kami telah menghadakan siaran langsung sejak awal promosi dilakukan.
 
“Kami sangat antusias untuk dapat berkolaborasi dengan ONE Championship, dan menghadirkan bela diri, sebagai konten hiburan digital baru bagi kepada pelanggan kami,” tambah Direktur Marketing Telkomsel, Alistair Johnson.

Dia menambahkan, Indonesia memiliki sejarah panjang seni bela diri dalam budayanya, seperti misalnya Pencak Silat.

“Melalui kolaborasi ini kami berharap dapat meningkatkan profil dan nilai-nilai sejati dari komunitas seni bela diri di Indonesia.”
 
Alistair lebih lanjut menyatakan bahwa dengan ONE Championship berharap dapat memberikan pengalaman sebagai tambahan dari mitra video digital Telkomsel, T

Melalui kemitraan ini, ONE Championship akan hadir dalam aplikasi digital online streaming Telkomsel, yaitu MAXstream, sebagai sebuah saluran yang khusus menghadirkan acara siaran langsung seni bela diri dengan menggunakan paket VideoMAX.

populerRelated Article