icon-category Startup

OVO Sempat Alami Masalah, Bagaimana dengan Saldo Pengguna?

  • 08 Oct 2021 WIB
Bagikan :

OVO (Foto: Tomi Tresnady / Uzone.id)

Uzone.id - Dompet digital OVO sempat dikeluhkan pengguna karena terjadi gangguan pada Jumat (8/10/2021) pagi. OVO pun sempat ramai dibahas netizen di situs micro blogging Twitter karena kecewa atas layanan OVO yang bermasalah.

Namun, OVO bisa mengatasi masalah dengan cepat dan beberapa saat sudah normal kembali. Head of Corporate Communications OVO Harumi Supit pun menyampaikan permohonan maaf atas kendala yang dihadapi oleh OVO. 

"OVO berterima kasih atas kepercayaan para pengguna dan kami memohon maaf atas kendala atau ketidaknyamanan yang dialami pada layanan kami pada pagi hari ini, 8 Oktober 2021," kata Head of Corporate Communications OVO Harumi Supit dalam keterangan resmi yang dilansir Uzone.id dari detik.com, Jumat (8/10/2021).

BACA JUGA: Platform Digital Bebaskan Musisi dari Kungkungan Label

Harumi menambahkan, pengguna sudah bisa melakukan semua transaksi. "Melalui informasi ini, dapat kami sampaikan bahwa layanan transaksi top up OVO sudah berjalan optimal dan dapat diakses kembali."

Selain itu, Harumi menegaskan bahwa pengguna OVO tak perlu khawatir dengan saldo yang tersimpan dalam dompet digital tersebut. "Saldo OVO akan segera disesuaikan dengan nominal top up pengguna sehingga dimohon kesediaannya untuk dapat menunggu dan melakukan pengecekan saldo di aplikasi OVO secara berkala."

BACA JUGA: Review Tecno POVA 2: Layar Besar, Puas Main Game! Kamera?

Beberapa keluhan sempat disampaikan netizen, seperti:

“Top up ovo sukses, masuk history transaksi malah, dipotong biaya pula. Tapi saldo ovo cash gak nambah @ovo_id #ovobermasalah,” sesal netizen.

“Saya top up 1,75jt berhasil, tapi saldo tidak bertambah. Chat CS tidak dijawab, telepon ke 1500696 juga tidak ada yang angkat. #OvoBermasalah,” keluh netizen lainnya.

“@ovo_id lagi error ya? udah top up 2x, notifikasi masuk semuanya tapi ovo cash gak nambah-nambah. haduh *Loudly crying face*,” sambung yang lainnya.

BACA JUGA: Top Up dan Transaksi Error, Netizen Keluhkan OVO Bermasalah

Menanggapi keluhan-keluhan dari para penggunanya, lewat admin akun @ovo_id, OVO mencoba menyelesaikan permasalahan ini dengan cara membalas direct message dari pengguna yang melapor.

“Hai Kak, terkait kendala Kakak sudah kami respon melalui DM ya,” salah satu jawaban OVO pada pengguna yang mengalami gangguan.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : ovo twitter netizen 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini