icon-category Digilife

Piala Dunia 2022: Jerman Dibungkam Jepang, Netizen Nostalgia Tsubasa

  • 23 Nov 2022 WIB
Bagikan :

Uzone.id – Lagi-lagi jagat maya dibikin heboh atas pertandingan Piala Dunia 2022 yang digelar hari ini, Rabu (23/11). Kekalahan Jerman setelah bertanding melawan Jepang sukses bikin netizen Indonesia langsung bernostalgia dan berkelakar soal kartun anime Tsubasa.

Qatar jadi saksi Jepang mengalahkan Jerman dengan skor 2-1. Babak pertama, Ilkay Gundogan mencetak gol untuk Jerman berkat tendangan penalti. Kemudian, Jepang mengejar ketertinggalan dengan balas dendam 2 gol oleh Ritsu Doan dan Takuma Asano.

Sesuai dugaan, kejutan kemenangan Jepang atas Jerman ini langsung bikin linimasa Twitter heboh.

Baca juga: Argentina Dipecundangi Arab Saudi di Piala Dunia, Twitter Langsung 'Pecah'

Dari pantauan Uzone, keyword “Jepang” di Twitter menempati urutan kedua Trending Topic wilayah Indonesia dengan cuitan lebih dari 90 ribu twit.

Sedangkan dari platform Trends24, kata “Jerman”, “Asano”, dan “Tsubasa” juga sedang ramai dibicarakan, masing-masing jumlahnya 40 ribuan twit, 31 ribuan twit, dan 26 ribuan twit.

Uniknya, netizen di Indonesia bernostalgia terhadap serial kartun ‘Captain Tsubasa’ asal Jepang yang menceritakan tentang anak lelaki bernama Tsubasa Oozora bersama teman-temannya yang bergabung di tim sepakbola.

Ada yang berkelakar kalau Timnas Jepang bisa menang karena membawa kekuatan Tsubasa.

Ada juga yang berfantasi kalau Jerman bisa kalah karena pemain-pemain dari Jepang diisi oleh tim Tsubasa sendiri.

Tak lupa netizen yang bernostalgia di episode ‘Captain Tsubasa’ di mana tim Tsubasa menang melawan tim dari Jerman.

Kalian tim Jerman atau Jepang, nih?

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini