icon-category Sport

Rossi Sambut MotoGP San Marino dengan Kenangan Manis

  • 05 Sep 2018 WIB
Bagikan :

Balapan MotoGP San Marino 2018 membuat Valentino Rossi berseri-seri. Kenangan manis menambah antusiasme The Doctor menjalani seri ke-13 dalam MotoGP 2018.

Sirkuit Misano Marco Simoncelli tak ubahnya seperti rumah bagi Rossi. Pebalap yang khas dengan nomor 46 itu sudah sangat akrab dengan sirkuit yang dibangun pada 1969 tersebut karena sangat dekat dengan rumahnya.

"Balapan selanjutnya adalah di Misano, rumah saya. Bagi saya, Misano spesial karena di sana saya mengendarai motor di lintasan untuk kali pertama dan itu hanya berjarak 10 kilometer dari rumah saya. Di sana impian saya menjadi pebalap motor dimulai," ucap Rossi seperti dikutip Tuttomotoriweb.

Kembali ke lintasan yang sudah dikenal sejak kecil tidak membuat Rossi menganggap enteng balapan yang akan berlangsung Minggu (9/9). Pebalap tim Yamaha itu justru menilai lintasan sepanjang 4,226 kilometer itu menghadirkan tantangan tersendiri.

"Treknya sangat sulit karena akan sering mengerem dan berakselerasi. Jadi setiap Anda melihat tikungan, itu sangat sulit. Tahun lalu turun hujan dan itu membuat situasi menjadi semakin rumit karena Misano sangat licin," ujar pengoleksi sembilan juara dunia balap motor.

Valentino Rossi siap beradu kecepatan dengan para pesaing di hadapan fan yang datang ke Sirkuit Misano Marco Simoncelli.Valentino Rossi siap beradu kecepatan dengan para pesaing di hadapan fan yang datang ke Sirkuit Misano Marco Simoncelli. (REUTERS/Yves Herman)

Rossi pun mengaku siap menghadapi antusiasme fan yang mendukung pebalap veteran tersebut menghadapi rival-rival di balap motor kelas premium.

"Atmosfernya sangat spesial karena akan ada banyak fan, banyak warna kuning. Ini akan menjadi fantastis bagi semua orang, akan menyenangkan bagi saya bila bisa menjadi juara di Misano. Saya sangat senang," kata Rossi.

Tahun lalu Rossi tidak ikut membalap di MotoGP San Marino lantaran mengalami cedera kaki dan harus beristirahat. Kali terakhir Rossi menjadi juara di MotoGP San Marino adalah pada empat tahun silam.

Dalam tiga balapan terakhir di Sirkuit Misano Marco Simoncelli, pebalap Honda selalu menjadi juara. Marc Marquez menjadi pemenang pada 2015 dan 2017, sementara Pedrosa menjadi kampiun pada 2016.

Berita Terkait

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini