icon-category News

Serius Garap Mobil Cerdas, Samsung Beli Harman Rp 107 T

  • 14 Nov 2016 WIB
Bagikan :
alt-img

Samsung semakin fokus menggarap mobil terkoneksi setelah perusahaan Korea itu mengumumkan rencana untuk membeli pembuat produk mobil, Harman, dalam sebuah kesepakatan tunai senilai US$ 8 miliar atau sekitar Rp 107 triliun.

Berita ini sesuatu yang besar bagi ambisi otomotif Samsung karena sekitar 65 persen dari penjualan Harman - yang mencapai US$ 7 miliar (Rp 94 triliun) selama tahun lalu – merupakan produk terkait dengan mobil.

Samsung mengatakan dalam pengumuman hari ini, 14 November 2016, bahwa produk Harman, yang termasuk perangkat mobil dan sistem audio terkoneksi, terpasang di sekitar 30 juta kendaraan di seluruh dunia.

"Harman secara sempurna melengkapi Samsung dalam hal teknologi, produk dan solusi, serta menggabungkan kekuatan adalah perpanjangan alami dari strategi otomotif yang kami kejar," ujar Oh-Hyun Kwon, Vice Chairman dan CEO Samsung Electronics, dalam sebuah pernyataan.

Ketentuan kesepakatan itu adalah Samsung membayar US$ 112,00 per saham. Itu merupakan harga premium untuk harga sahamnya saat ini senilai US$ 87,65, dan memberikan kesepakatan dengan total nilai sekitar US$ 8 miliar (Rp 107 triliun).

Saat Apple dikabarkan tengah mengembangkan sebuah kendaraan listrik, maka tidak mengherankan bahwa Samsung juga membangun pijakan pada otomotif di tahun 2016.

Pada musim panas ini, Samsung menginvestasikan US$ 450 juta ke pembuat mobil listrik asal Cina, BYD, yang melibatkan perusahaan Warren Buffett, Berkshire Hathaway Inc, sebagai salah satu investornya.

Laporan lain menyatakan bahwa raksasa Korea itu juga sedang mengamati sebuah tawaran untuk Magneti Marelli, anak perusahaan dari Fiat Chrysler.

TECHCRUNCH | ERWIN Z

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini