icon-category Digilife

WhatsApp Bakal Hadirkan Fitur Ubah Voice Note jadi Teks

  • 14 Sep 2021 WIB
Bagikan :

Uzone.id - WhatsApp kembali menghadirkan fitur untuk memudahkan pengguna ketika mendengarkan pesan suara. 

Dengan fitur ini, pengguna nantinya tak perlu lagi mendengarkan isi Voice Note karena WhatsApp akan segera menyediakan fitur transkrip suara ke dalam teks. 

Menurut laporan WABetaInfo dalam Neowin.net, Senin, 13/09/2021, fitur ini masih dalam tahap pengembangan. Situs ini juga mencatat bahwa fitur transkripsi ini nantinya akan dilakukan secara lokal, jadi Facebook tak akan mendapat akses pada isi dari voice note pengguna.

Baca juga: Fitur Last Seen WhatsApp Bisa Disembunyikan dari Kontak Tertentu

Bagi Apple, fitur ini akan sangat berguna untuk meningkatkan teknologi pengenalan suara.

Pesan suara yang ditranskripsi ini akan disimpan secara lokal sehingga pengguna bisa mengaksesnya kapan saja tanpa harus melakukan transkrip lagi.

Pengguna juga bisa loncat ke waktu tertentu di voice note jika mereka tak ingin mentranskripsi seluruh pesan. 

Baca juga: Dianggap Ketinggalan Jaman, Telegram Ejek WhatsApp Soal Fitur Baru

Untuk saat ini, WhatsApp baru mengembangkannya untuk pengguna iOS terlebih dahulu dan belum dipastikan apakah akan tersedia atau tidak untuk Android.

Tapi tenang saja, WhatsApp memiliki rekam jejak yang baik dalam menghadirkan fitur-fitur utama mereka ke iOS, lalu menyusul ke Android.

Fitur ini diperkirakan akan hadir pada pengguna iOS beta dalam waktu dekat dan belum ada kabar lain kapan fitur ini akan muncul ke WhatsApp iOS.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini