Home
/
Gadget

Sekarang Sudah Bisa Ngetik di Apple Watch Pakai Keyboard Qwerty

Sekarang Sudah Bisa Ngetik di Apple Watch Pakai Keyboard Qwerty
Hani Nur Fajrina10 January 2020
Bagikan :

(Ilustrasi. Foto: Luke Chesser/Unsplash)

Uzone.id -- Jam tangan pintar Apple Watch memang bisa terhubung dengan iPhone, namun tetap saja penggunaannya tak semaksimal iPhone dalam hal mengirim pesan dengan cara mengetik menggunakan keyboard Qwerty. Alasan utamanya jelas terletak di ukuran layar.

Kalau ingin berkirim pesan, selain coretan pesan, Apple Watch bisa memanfaatkan fitur voice dictation alias dikte suara, itupun belum mendukung bahasa Indonesia, minimal bahasa Inggris. Nah, baru-baru ini ada cara untuk mengatasi ini, tapi memang bukan fitur bawaan Apple.

Pengembang aplikasi Adam Foot memutuskan untuk mengembangkan Shift Keyboard, aplikasi keyboard yang bisa ‘ditambal’ ke layar Apple Watch secara virtual untuk membantu mengetik teks.

Baca juga: Apple Digugat Dokter Gara-gara Paten di Apple Watch

Yup, papan ketik QWERTY seperti halnya ponsel aja. Mengutip 9to5Mac, aplikasi Shift Keyboard ini dianggap sangat membantu dan bekerja dengan mulus tanpa ada gangguan.

Preview
(dok. Shift Keyboard)

Sementara untuk melakukan pengaturan lain, pengguna bisa langsung mengecek dan menyesuaikannya di menu Settings di Apple Watch. Aplikasi ini juga menyediakan dua macam tipe keyboard, QWERTY dan AZERTY. Karena keterbatasan layar, keyboard virtual ini gak menyediakan karakter atau simbol secara lengkap seperti iPhone.

Aplikasi Shift Keyboard ini sudah tersedia di Apple App Store seharga US$1,99 dan dapat dioperasikan di Apple Watch dengan sistem operasi minimal WatchOS 6.0.

populerRelated Article