icon-category Gadget

Ponsel Xiaomi dan Huawei Pakai Layar Lipat dari Samsung Display

  • 03 Jan 2020 WIB
Bagikan :

Galaxy Fold. (Foto: Uzone.id/Birgitta Ajeng)

Uzone.id - Smartphone dari Xiaomi dan Huawei, dilaporkan menggunakan layar lipat dari Samsung Display untuk 2020.

Mengutip Gizmo China, Huawei Mate X telah menggunakan panel ponsel lipat dari BOE. Sementara itu, Mi Mix Alpha sudah memakai layar lipat dari Visionox. BOE dan Visionox adalah produsen layar dari China.

Hanya saja, layar lipat pada Mi Mix Alpha dari Visionox dilaporkan tidak cukup untuk menghasilkan panel dalam jumlah besar.

Baca juga: Xiaomi Tunda Peluncuran Mi Mix Alpha, Alasannya?

Jadi, Xiaomi disebut-sebut sedang dalam pembicaraan dengan Samsung Display untuk mengamankan pasokan panel lipat.

Yang mengejutkan, Huawei juga dilaporkan “pindah ke lain hati” untuk pemasok layar lipat. Masih mengutip Gizmo China, sebuah laporan menyatakan bahwa panel lipat dari Samsung Display memiliki kualitas dan kuantitas yang lebih baik.

Huawei kemungkinan akan menggunakan Samsung Display sebagai pemasok utama untuk ponsel lipatnya, sementara BOE bertindak sebagai pemasok tambahan.

Baca juga: 6 Daya Tarik Xiaomi Mi Mix Alpha

Keberhasilan Galaxy Fold baru-baru ini tampaknya telah meningkatkan reputasi Samsung Display di pasar.

Produsen layar ponsel itu menerima banyak permintaan dari merek smartphone asal China, seperti OPPO, Vivo, dan Huawei. Meski demikian, fokus awal Samsung Display adalah memasok panel lipat untuk Samsung.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini