Home
/
News

Ini Pernyataan Tegas Jokowi Soal Freeport

 Ini Pernyataan Tegas Jokowi Soal Freeport
arah.com23 February 2017
Bagikan :

Presiden Joko Widodo menegaskan akan bersikap jika PT Freeport tidak kooperatif atau sulit diajak bermusyawarah dan berunding untuk membicarakan kelanjutan usaha produksinya di Papua.

Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) setelah meluncurkan bantuan pangan nontunai melalui kartu keluarga sejahtera di Gedung Olahraga Popki, Cibubur, Jakarta Timur, Kamis."Kalau memang sulit diajak musyawarah dan sulit kita ajak berunding ya nanti kita akan bersikap," kata Presiden Jokowi.

Mantan Gubernur DKI itu juga menegaskan ingin mencari solusi yang saling menang satu sama lain."Kita ingin ini dicarikan solusi menang-menang, dicarikan solusi yang win win kita ingin itu karena ini urusan bisnis," katanya.

Oleh sebab itulah sampai saat ini Presiden masih menyerahkan urusan negosiasi tersebut kepada Menteri ESDM."Ya nanti dilihat ini kan masih menteri masih berproses berunding dengan Freeport. Intinya itu aja kalau memang sulit diajak musyawarah dan sulit diajak berunding, saya akan bersikap tapi sekarang ini biar menteri dulu," katanya dikutip antara.

Kegiatan produksi konsentrat (emas, perak, dan tembaga) oleh PT Freeport Indonesia kini sedang memasuki babak baru ketika Pemerintah Indonesia menyodorkan Izin Usaha Penambangan Khusus (IUPK) sebagai pengganti kontrak karya.

IUPK tersebut memposisikan pemerintah sebagai pemberi izin jadi lebih kuat daripada korporasi sebagai pemegang izin sekaligus mewajibkan pemegang izin untuk mendivestasi 51 persen sahamnya kepada pemerintah. 

Terkait:
Freeport Jadi 'Sandungan' Di Setiap Pemerintahan
Desak Ahok Diberhentikan, Fadli Zon Kirim Surat Ke Presiden
Dihadapkan Persoalan Disintegrasi, Ini Jawaban Tegas Jokowi
Bertemu Perwakilan Arab Saudi, Indonesia Tagih Janji Investasi
Sindir SBY, Jokowi: Kepada Siapa Saya Harus Bertanya
FOTO: Menanti Laju di Atas dan di Bawah Bumi
Foto: Presiden dan Parlemen 'Rayakan' 71 Tahun HUT RI
FOTO: Jokowi-Prabowo, Pertemuan Dua Mantan 'Seteru'
Mr. Erbil, Para Hipster di Antara Garis Depan Pertempuran Irak
Deretan Tersangka Penyuap Patrialis Akbar
Presiden Jokowi Menjadi ‘Tamu Baru’ di Museum Madame Tussauds
Jokowi Bicara Korupsi di Indonesia Saat Berkunjung ke Korsel
Bandung Layak Dapat Julukan Baru
Presiden Undang Rusia Tingkatkan Investasi di Indonesia
Presiden Jokowi Menghadiri The 7th Asian Leadership Conference

#Jakarta
#dirut pt freeport mengundurkan diri
#Kontrak Freeport di Indonesia
#PT Freeport Indonesia
#presiden joko widodo
#presiden jokowi

populerRelated Article