Jokowi Bakal Sisir Trans Kalimantan dan Papua Naik Motor `Emas`
Presiden Joko Widodo akhirnya telah menerima motor chopper emas garapan Elders Garage x Kickass Chopper di Istana Kepresidenan Bogor pada Sabtu (20/1). Rencananya, motor itu akan ia gunakan untuk menyisir proyek Trans Papua dan Kalimantan.
Informasi itu didapat dari pihak Elders Garage yang mengungkapkan bahwa mereka dan sejumlah anggota akan diajak untuk naik motor memantau proyek jalan tol.Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengamini soal rencana tersebut.
"Iya itu benar," katanya.
Jokowi sendiri sudah mengutarakan niat itu kepada Elders Garage. Dia pun bertanya soal berapa banyak unit yang bisa dikerahkan untuk meninjau proyek tersebut dan pihak Elders menyanggupi 30 sepeda motor.
Sementara itu, Jokowi sendiri membeli Chopperland -- produk motor kustom Elders Garage x Kickass Chopper -- dengan harga Rp 140 juta.
Motor itu menggunakan mesin Royal Enfield Bullet yang mengusung mesin 350 cc. Berdasarkan data pabrikan, mesin yang bertengger pada motor tersebut menjanjikan 19,8 daya kuda (dk) dan torsi 28 Nm.