icon-category Gadget

Tips Melakukan Pairing FreeBuds 4i ke Ponsel Huawei

  • 01 Apr 2021 WIB
Bagikan :

Uzone.id -  Sebagian besar produsen smartphone saat ini punya produk True Wirelesss Stero atau TWS terbaiknya, termasuk Huawei yang baru saja merilis Freebuds 4i.

Kalau kalian termasuk yang ingin menikmati kebeningan suara dan fitur Active Noice Cancellation dari FreeBuds 4i, maka ini adalah perangkat yang tepat

Seperti yang diungkapkan oleh Edi Supartono,Training Director Huawei CBG Indonesia, bahwa TWS yang baru saja diluncurkan, FreeBuds 4i merupakan salah satu cara produsen ini menawarkan ekosistem Huawei yang saling terhubung.

Kalau kalian pengguna ponsel Huawei, cara menggunakanya pun sangat mudah:

1. Dekatkan TWS FreeBuds 4i ke kalian ke ponsel Huawei, lalu buka casenya.

2. Di ponsel kalian akan ada pop up untuk mengkoneksikan FreeBuds 4i ini, tekan ‘Connect’ saja. Selesai.

3. Kalau kalian melakukan sambungan ulang, cukup tekan tombol di sebelah kanan sampai tanda putih berkedip-kedip. Lalu ikuti instruksi di awal.

Cara mengontrol FreeBuds 4i:

- Ketuk dua kali untuk memainkan atau memberhentikan musik

- ketuk sekali untuk menjawab dan menutup panggilan telepon

- Tekan yang lama untuk mengaktifkan atau mematikan fitur ANC dan mode Awarness.

Freebuds 4i ini hadir dalam tiga warna, ceramic white, carbon black, dan red edition. Bisa dipesan mulaii, 24 Maret 2021 hingga 2 April 2021, dengan harga Rp 1.299.000 di sejumlah toko online dan mitra dari Huawei.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini