Sponsored
Home
/
Film

10 Fakta Menarik tentang Emma Stone yang Genap Berusia 30 Tahun

10 Fakta Menarik tentang Emma Stone yang Genap Berusia 30 Tahun
Preview
Hani Nur Fajrina06 November 2018
Bagikan :

Uzone.id -- Kalau kamu mengaku sebagai generasi milenial atau bahkan centennial, pasti nggak asing mendengar nama Emma Stone. Aktris Hollywood cantik satu ini genap menginjak usia 30 tahun hari ini, 6 November 2018.

Lahir dengan nama lengkap Emily Jane Stone di Scottsdale, Arizona, Stone sudah jatuh cinta dengan dunia akting sejak dia masih kecil. Dia mendaftarkan diri di Valley Youth Theatre di Phoenix, Arizona dan berperan di sejumlah aksi teater sampai remaja.

Ketika berusia 15 tahun, Stone telah yakin bahwa dirinya akan menjadi aktris besar. Maka, dia mengajak orangtuanya untuk pindah ke Los Angeles. Stone pertama kali mendapatkan peran di acara televisi pada 2004 berjudul ‘In Search of the Partridge Family’.

Preview

(Emma Stone saat berakting untuk 'The Amazing Spider-Man' - dok. IMDb)

Setelah mendapatkan beberapa peran kecil di TV, akhirnya Stone berhasil mendapat debut akting untuk sebuah film berjudul ‘Superbad’ yang dirilis pada 2007. Dari situ, Stone langsung menerima berbagai tawaran seperti ‘Zombieland’ dan ‘Easy A’ sebagai pemeran utama yang membuat namanya melambung.

Waktu berlalu dan kemampuan aktingnya semakin dilirik banyak sineas untuk berperan di genre drama dan action seperti ‘The Help’, ‘The Amazing Spider-Man’, ‘Gangster Squad’, hingga ‘Magic in the Moonlight’, ‘Birdman’, ‘Aloha’, ‘La La Land’, dan ‘Battle of the Sexes’.

Film yang paling membekas dan menjadi tonggak kariernya adalah ‘La La Land’ di mana Stone menerima berbagai penghargaan bergengsi pada 2017, termasuk Academy Awards.

via GIPHY

Untuk merayakan usia Stone yang ke-30 tahun, berikut 10 fakta menarik tentangnya yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Merayu orangtuanya agar pindah ke Los Angeles dengan presentasi PowerPoint. Stone memberi judul presentasinya itu “Project Hollywood” yang berisi mimpi dan hal-hal yang akan dia lakukan di LA agar orangtuanya memperbolehkan dirinya keluar dari sekolah dan pindah ke Tinseltown. Setelah disetujui, Stone homeschooling selama di LA dan sibuk mengikuti banyak audisi.

Preview

2. Rambut aslinya pirang. Stone memang dikenal redhead alias memiliki rambut merah, padahal dia secara genetik rambutnya pirang. Semua berawal dari Judd Apatow selaku produser ‘Superbad’ yang menyarankannya agar mengecat jadi merah. Sejak itu, Stone mengaku lebih suka rambutnya warna merah.

3. Fobianya adalah kondisi di mana tubuhnya diangkat di udara. Lengannya pernah patah setelah dia diangkat ke balok tinggi.

4. Penggemar berat girl band Spice Girls.

Preview

5. Pakai kawat gigi selama tujuh tahun.

6. Punya tato kembaran dengan ibunya gambar kaki burung warna hitam di pergelangan tangan. Tato itu diberi nama Blackbird, judul lagu favorit dari The Beatles. Hal istimewanya lagi, Paul McCartney adalah orang yang menggambar tatonya setelah Stone menulis surat untuknya.

7. Pekerjaan pertama Stone adalah memanggang makanan anjing di sebuah toko makanan anjing.

8. Pernah belajar bahasa isyarat Amerika di sekolah. Sampai sekarang, Stone masih bisa berkomunikasi menggunakan bahasa isyarat tersebut.

Preview

9. Menjadi aktris dengan bayaran termahal pada 2017 di angka US$26 juta atau setara Rp385 miliar.

10. Jika tidak menjadi aktris, dia akan mengambil profesi sebagai jurnalis. Menurutnya, pekerjaannya hampir sama, yakni bertemu orang-orang baru dan membedah berbagai aspek di dalam hidupnya.

Selamat ulang tahun, Emma Stone!

populerRelated Article