Home
/
Gadget

25 Oktober, Apple Resmi Luncurkan MacOS Monterey

25 Oktober, Apple Resmi Luncurkan MacOS Monterey

Vina Insyani19 October 2021
Bagikan :

Foto: MacOS Monterey/Dok. Apple

Uzone.id - Bertepatan dengan peluncuran dua MacBook Pro baru dalam acara Apple Event pada 19 Oktober dini hari waktu Indonesia, Apple juga membocorkan kabar terbaru mengenai pembaruan MacOS mereka. 

Setelah merilis versi beta dalam beberapa pembaruan, Apple akhirnya secara resmi akan merilis MacOS Monterey bagi para pengguna Mac.

Dilansir dari TechCrunch, Selasa, (19/10/2021), para pengguna Mac akan mendapat pembaruan terbaru macOS Monterey pada hari Senin, 25 Oktober mendatang. Perilisan utama OS ini akan tersedia secara gratis di App Store.

Baca juga: 5 Fakta yang Terungkap di Apple Event, Ada Chip Baru M1 Pro dan M1 Max

MacOS Monterey akan hadir dengan Safari 12, yang juga telah hadir di macOS Big Sur. Fitur ini memungkinkan pengguna membuat grup tab yang bisa disinkronkan antara perangkat dengan fitur dari desain terbaru.

FaceTime MacOS Monterey
Preview

FaceTime juga mendapat fitur baru, seperti berbagai layar, mengaktifkan mode Potret, melihat anggota lain dalam mode kisi, membuat link untuk mengundang perangkat lain bergabung, termasuk pengguna Windows.

Focus Mode yang sebelumnya hadir di iOS 15 kini juga akan hadir di Mac, pengguna bisa membuat mode fokus mereka sendiri tergantung aktivitas yang sedang dilakukan. Misalnya, mode kerja, mode bermain game, mode tidur dan lainnya.

Jika kalian mengubah mode di satu perangkat Apple, mode tersebut juga akan berubah di perangkat Apple lain yang kalian gunakan.

Selanjutnya, MacOS Monterey juga bisa mengubah Mac kalian menjadi perangkat AirPlay seperti di Apple TV. Pengguna bisa mengirim musik atau video dari ponsel ke layar Mac mereka.

Baca juga: Apple Rilis MacBook Pro Baru, Pakai Chip M1 Pro dan M1 Max

Banyak juga aplikasi lain yang menerima pembaruan minor dan major dalam MacOS Monterey ini, seperti Notes, Messages dan Maps. kalian juga bisa mengaktifkan mode Low Power saat perjalanan jarak jauh.

MacOS Monterey atau MacOS 12 akan tersedia di laptop Apple keluaran terbaru yaitu MacBook Pro 2021 14 dan 16 inci. Berikut beberapa perangkat yang kompatibel dengan MacOS Monterey

MacBook keluaran 2016 dan keluaran setelahnya

MacBook Air, keluaran 2015 dan keluaran setelahnya

MacBook Pro, keluaran 2015 dan generasi setelahnya

Mac Pro, keluaran akhir 2013 dan generasi setelahnya

Mac Mini, keluaran akhir 2014 dan generasi setelahnya

iMac, keluaran akhir 2015 dan generasi setelahnya

iMac Pro, keluaran 2017 dan versi setelahnya

populerRelated Article