Home
/
News

3 BUMN Sinergi di Universitas Islam Negeri Sumut

3 BUMN Sinergi di Universitas Islam Negeri Sumut

Firda Puri Agustine30 October 2017
Bagikan :

Medan - Kementerian BUMN menyelenggarakan kegiatan “BUMN Hadir di Kampus”, serentak di 28 perguruan tinggi di Indonesia pada momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan kondisi perekonomian nasional dan peran serta hadirnya BUMN sebagai salah satu penopang pilar ekonomi bangsa, serta untuk meningkatkan link and match antara BUMN dan perguruan tinggi.

Di Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) 3 BUMN bersinergi secara bersama-sama hadir menyelenggarakan kegiatan BUMN Hadir di Kampus. 3 BUMN tersebut yakni PT Angkasa Pura II (Persero) atau AP2, PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM dan PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) atau BKI.

Kegiatan yang diikuti lebih dari 1000 peserta tersebut bertempat di Gelanggang Mahasiswa UINSU tersebut di mulai pada pukul 09.00 hingga 12.00. Narasumber atau pemateri yang dihadirkan antaralain Prof. DR. Saidurrahman. M.Ag Rektor UINSU, Dirut PT Angkasa Pura II (Persero) M. Awaluddin dan Dirut PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) Rudiyanto serta pembicara pendamping Arief Mulyadi, Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko PNM.

Muhammad Awaluddin menyampaikan dalam paparannya bahwa pemerintah dalam rangka untuk mendukung konektivitas Nasional, meminta BUMN untuk melakukan percepatan penyelesaian 568 kilometer jalan tol dalam periode 2015-2019, pembangunan bandara udara dan pelabuhan di berbagai wilayah Indonesia. Rasio elektrifikasi bagi masyarakat juga meningkat tajam mencapai 93% atau naik 9% dari akhir tahun 2015.

"Dalam tiga tahun terakhir saja PT Angkasa Pura II (Persero) sudah melakukan pengembangan cukup signifikan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Husein Sastranegara di Bandung, Supadio di Pontianak, Depati Amir di Pangkalpinang, Sultan Thaha di Jambi, dan Silangit di Siborong-borong yang mulai hari ini juga melayani penerbangan internasional," katanya dalam keterangan resmi, Senin (30/10). 

Selain memberikan kuliah tamu, tiga BUMN yaitu PT Permodalan Nasional Madani (Persero), PT Angkasa Pura II (Persero), dan PT Biro Klasifikasi Indonesia (Persero) atau BKI juga memberikan bantuan program corporate social responsibility (CSR) di UINSU yang di terima oleh Rektor UINSU.

Masing-masing BUMN memberikan CSR berupa 10 LCD Proyektor dengan total 30 LCD Proyektor yang diperuntukan guna meningkatkan pengembangan kompetensi di Kampus dan juga mendukung ragam kegiatan kemahasiswaan.

populerRelated Article