Home
/
Digilife

3 Cara Antisipasi Ponsel Hilang, Sedia Payung Sebelum Hujan

3 Cara Antisipasi Ponsel Hilang, Sedia Payung Sebelum Hujan
Vania Puteri 24 March 2021
Bagikan :

UZone.Id – Apakah ada perasaan yang lebih buruk daripada kehilangan ponsel Android anda? Situasi ini mungkin terdengar dramatis, tetapi kesadaran bahwa ponsel anda hilang dapat menyebabkan kepanikan internal.

Ponsel anda kemungkinan besar merupakan perangkat paling pribadi yang anda miliki, dan berisi informasi pribadi dalam jumlah besar. Belum lagi mengganti ponsel bukan hal yang murah.

Jika ponsel Anda hilang, jangan panik! Ada alat yang terpasang di setiap ponsel Android yang memungkinkan untuk mengunci dan melacak ponsel yang hilang dengan mudah.

Tetapi pertama-tama Anda harus mengambil beberapa langkah sekarang untuk mempersiapkan diri Anda agar sukses jika dan ketika telepon Anda hilang - bahkan jika Anda hanya meninggalkannya di rumah.

Berikut adalah langkah antisipasi yang dapat kita lakukan:

1. Amankan Lock Screen
Gunakan fitur kata sandi (passcode) serta autentikasi menggunakan sidik jari (fingerprint) untuk mengunci ponsel Android anda.

Disarankan untuk tidak menggunakan fitur facial recognition karena teknologi ini dapat dibobol dengan mudah, sebagai contoh hanya dengan menggunakan foto anda.

Anda dapat menggunakan fitur facial recognition apabila anda menggunakan ponsel Google Pixel 4 serta Pixel 4 XL karena mereka memiliki sistem yang lebih aman layaknya Face ID milik Apple.

2. Gunakan Find My Device milik Google
Setiap kali anda masuk ke sebuah perangkat Android menggunakan akun Google, Find My Device akan secara otomatis menyala.

Untuk memastikan fitur ini menyala, tekan mode Pengaturan (Settings) lalu cari “Find My Device”.

Mode Find My Device seharusnya sudah menyala, namun apabila belum, nyalakan mode tersebut. Untuk memeriksa dua kali, pergi ke android.com/find pada komputer anda.

Pilih ponsel anda, lalu tekan mode Set Up Secure & Erase. Sebuah notifikasi akan dikirim ke ponsel anda dan tekan notifikasi tersebut untuk menyelesaikan proses pemasangan.

3. Layanan Keamanan dari Samsung
Samsung telah menawarkan layanan Find My Mobile untuk melacak ponsel Galaxy yang hilang. Layanan ini berbeda dengan Find My Device milik Google, maka jangan lupa untuk mengaktifkan layanan ini juga.

Terdapat kelebihan dalam layanan Find My Mobile yaitu anda dapat memaksa untuk backup data atau memeriksa apabila seseorang telah mengganti kartu SIM ponsel anda. Anda membutuhkan akun Samsung untuk menggunakan layanan Find My Mobile.

Selain Find My Mobile, terdapat layanan lain bernama SmartThings Find. Layanan ini melakukan crowdsourcing lokasi ponsel yang hilang, meskipun sedang offline.

Perangkat Galaxy terdekat akan diberi notifikasi melalui sinyal Bluetooth dan pengguna lain dapat melaporkan lokasi tersebut.

Untuk mengaktifkan Find My Mobile, pergi ke menu Pengaturan (Settings). Kemudian pergi ke Biometrik dan Keamanan (Biometrics and security) > Find My Mobile.

Untuk layanan SmartThings Find, anda akan membutuhkan perangkat yang menjalankan sistem Android 8 ke atas.

populerRelated Article