Home
/
Health

3 Penyebab Kolesterol Anda Malah Naik Saat Puasa

3 Penyebab Kolesterol Anda Malah Naik Saat Puasa

-

Irene Anindyaputri08 June 2018
Bagikan :

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa di bulan Ramadan, umat Islam yang menjalankan ibadah puasa bisa mengendalikan kadar kolesterolnya dengan baik. Berpuasa bisa membantu menurunkan kolesterol dalam darah. Akan tetapi, beberapa orang justru mengeluhkan kolesterol naik saat puasa.

Mungkinkah kadar kolesterol seseorang melonjak di bulan puasa? Apa penyebabnya dan bagaimana cara mencegahnya? Tenang, Anda bisa langsung menyimak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Penyebab kadar kolesterol naik saat puasa

Berpuasa di bulan Ramadan bukan berarti Anda bebas dari masalah kolesterol sama sekali. Pasalnya, tiga hal di bawah ini diketahui tetap bisa menyebabkan kadar kolesterol naik saat puasa.

1. Tidak menjaga pola makan

Kesalahan terbesar orang yang berisiko kadar kolesterolnya tinggi adalah tidak menjaga pola makan sehat selama bulan puasa. Setelah menahan lapar dan haus sepanjang hari, banyak orang merasa kalap ketika waktunya sahur atau berbuka puasa tiba. Ada pehamaman yang keliru, yaitu karena seharian tidak menyantap makanan apapun yang bisa membuat kadar kolesterol naik, maka saat buka Anda lebih bebas mengonsumsi makanan dengan kadar kolesterol tinggi.

Padahal meskipun Anda berpuasa seharian, Anda tetap tak disarankan untuk mengonsumsi makanan dengan kadar kolesterol tinggi. Jadi Anda harus menjaga pola makan rendah kolesterol meskipun seharian tak makan apa-apa.

Menurut penelitian oleh para ahli dari University of Chicago Department of Radiation and Cellular Oncology, makan sebutir telur saja sudah bisa membuat kadar kolesterol Anda melonjak tiba-tiba. Apalagi kalau Anda buka puasa dengan hidangan berlemak dan bersantan yang sangat tinggi kolesterolnya.

2. Sindrom metabolik

Sindrom metabolik adalah sekelompok kondisi medis yang bisa meningkatkan risiko penyakit jantung. Kondisi yang dimaksud antara lain kelebihan berat badan (terutama di bagian pinggang dan perut), gula darah tinggi, tekanan darah tinggi, serta kadar trigliserida tinggi. Tiga kondisi ini bisa terjadi saat puasa, terutama kalau perut yang kosong seharian tiba-tiba diisi dengan berbagai jenis makanan tak sehat waktu buka puasa.

Misalnya Anda buka puasa dengan hidangan manis, dilanjutkan dengan hidangan berlemak untuk makan malam. Anda pun berisiko mengalami sindrom metabolik. Sindrom ini mengakibatkan naiknya kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.  

3. Kekurangan taurin

Taurin merupakan jenis asam amino yang berfungsi untuk mengendalikan kadar kolesterol jahat dalam darah dan liver (organ hati). Ketika puasa, Anda mungkin saja kekurangan taurin. Taurin bisa didapatkan dari zat seng (zinc) dan vitamin A. Sumber pangan yang tinggi taurin antara lain sayuran seperti bayam, brokoli, dan jamur.  

Karena sepanjang pagi sampai sore Anda tidak mendapatkan asupan nutrisi zat seng dan vitamin A, tubuh pun jadi kekurangan taurin dan kadar kolesterol jadi sulit dikendalikan.

Mencegah kadar kolesterol naik saat puasa

Anda butuh strategi yang tepat untuk mencegah kolesterol naik saat puasa. Berikut adalah daftar hal-hal yang harus Anda perhatikan kalau tak mau kadar kolesterol melonjak.

  • Sahur dan buka puasa dengan pola makan rendah kolesterol dan rendah gula
  • Minum obat penurun kolesterol (misalnya statin) di malam hari
  • Perbanyak konsumsi makanan yang bisa membantu mengendalikan kadar kolesterol ketika sahur dan buka puasa, misalnya oatmeal dan ikan salmon
  • Tetap rutin berolahraga saat puasa
  • Menjaga porsi makan saat sahur dan buka puasa
  • Bila Anda kelebihan berat badan atau obesitas, cobalah untuk mengendalikan berat badan saat puasa

The post 3 Penyebab Kolesterol Anda Malah Naik Saat Puasa appeared first on Hello Sehat.

populerRelated Article